Kecelakaan Lalulintas di Riau Didominasi Roda Dua, Pengendara Usia Produktif

Irwan-Nasir-dan-Iqbal-Hasanudin.jpg
(Muthi Haura/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU- Kepala Himpunan Keselamatan Transportasi Masyarakat (Hikatama) Riau Irwan Nasir mengatakan, pihaknya berkalaborasi dengan Jasa Raharja cabang Riau melaksanakan webinar untuk mengedukasi keselamatan berlalulintas, Kamis, 24 Maret 2022,

 

Tujuan webiner ini untuk menekan angka kecelakaan lalulintas di Indonesia, terkhusus Provinsi Riau.

 

"Kecelakaan lalulintas di Riau didominasi oleh roda dua. Pengendaranya yang masih dalam usia produktif. Usia produktif ini berada di usia 5 hingga 29 tahun," katanya.

 

 

Irwan menjelaskan, secara kuantitas, jumlah kecelakaan yang ada di Provinsi Riau cenderung menurun. Secara kualitas meningkatkan. Fatalitas kecelakaan meningkat sehingga jumlah santunan juga meningkat.

 

Lebih lanjut, Irwan juga mengatakan, tujuan dari webiner ini untuk memberi informasi yabg bermanfaat bagi masyarakat. Webinar yang bertema psikologi berlalulintas.

 



Tema ini diangkat karena banyaknya kecelakaan yang disebabkan oleh humam error atau kesalahan dari pengendara itu sendiri.

 

"Oleh karena itu, harus menjadi catatan khusus bagi Hikatama dan juga Jasa Raharja. Baik itu dalam jangka waktu dekat maupun jangka waktu yang panjang," ujarnya.

 

 

 

Sementara itu, Kepala Cabang Jasa Raharja Riau Iqbal Hasanudin berharap, dengan kerjasama antara Jasa Raharja dan Hikatama bisa berdampak luas bagi para pengguna jalan ataupun kendaraan bermotor. Tujuannya agar tetap menjaga keselamatan dalam berkendara.

 

"Berkendara itu ibaratnya senjata bagi seorang polisi, kalau tidak hati-hati bisa melukai diri sendiri atau orang lain," pungkasnya.