Ombudsman Riau Tantang Warga Pekanbaru Laporkan Tumpukan Sampah

Ahmad-Fitri3.jpg
(Bagus Pribadi/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Menyikapi ramainya keluhan masyarakat mengenai pengelolaan sampah di Pekanbaru, Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Riau, Ahmad Fitri, mengajak masyarakat agar melaporkan hal tersebut ke Ombudsman Riau.

 

Ahmad mengatakan selama 2022 ini pihaknya belum menerima laporan dari masyarakat terkait banyaknya sampah berserakan di ruas jalan di Pekanbaru.

 

"Coba dilaporkan dan akan kami koordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Pekanbaru," tuturnya, Rabu, 9 Maret 2022.

 

 Ia menyampaikan bahwa persoalan sampah juga bisa diadukan ke Ombudsman Riau. Karena hal itu mengenai pelayanan pemerintah kepada publik. 

 

"Kami mengamati persoalan sampah dan saya juga merasakan banyaknya sampah. Untuk itu tentu kami mengharapkan masyarakat melaporkan ini," terangnya.

 

Menurutnya, permasalahan sampah memang menjadi masalah tahunan, dan sebab itulah titik mirisnya.

 



"Kami mengharapkan dinas terkait serius menangani ini. Berbagai elemen pemerinyah dan masyarakat mari sama-sama koordinasi untuk menangani sampah ini," ajak Ahmad.

 

 

 

 

Diberitakan sebelumnya, warga Pekanbaru mengeluhkan penumpukan sampah di sejumlah Tempat Pembuangan Sementara (TPS). Posisi TPS berada di tepi jalan raya seperti terlihat di Jalan Jenderal Sudirman dan Imam Munandar, Pekanbaru.