Update Capain Vaksinasi Covid-19 Per 5 Januari 2022

Nakes-disuntik2.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Masrul Kasmy mengatakan, pertanggal 5 Januari 2022, menurut data KPCPEN, untuk vaksin pertama, Provinsi Riau sudah 78,06 persen.

 

Sedangkan vaksin keduanya, sudah mencapai 43,81 persen. Untuk perkabupaten/kota, Kota Pekanbaru vaksin pertama 99,04 persen dan vaksin kedua 77,43 persen.

 

Dumai, 83,92 persen vaksin pertama, sedangkan vaksin keduanya 56,68 persen. Kabupaten Indragiri Hulu, untuk vaksin pertama, 75,92 persen. Untuk vaksin kedua 37,43 persen.

 

 

“Vaksin 1 di Pelalawan 75,71 persen dan vaksin dua 36,75 persen. Di Bengkalis, untuk vaksin 1 ada 75,33 persen dan vaksin 2 itu 45,59 persen” katanya, Rabu, 5 Januari 2022.

 

Masrul menjelaskan, untuk Kabupaten Kuantan Singingi, capain vaksinasi 1 itu 74,86%. Vaksin ke-2 ada 43,53 persen. Rokan Hilir vaksin 1-nya 74,64% dan vaksin 2-nya 31,50 persen.

 



 

Untuk Indragiri Hilir, vaksin 1-nya 73,53% dan vaksin 2 ada 29,68 persen. Kabupaten Siak, vaksin 1 ada 72,70 persen dan vaksin 2-nya ada 48,81 persen. Rokan Hulu, vaksin 1 71,80%, sedangkan vaksin 2-nya 26,80 persen.

 

“Kampar capain vaksin 1 ada 71,59% dan vaksin 2 ada 35,04%. Kepulaun Meranti, vaksin 1 70,82% dan vaksin 2 40,77%,” pungkasnya.