5 Peranan Penting Hutan Tropis Lembab

Pepohonan-hutan-hujan-tropis.jpg
(Pepohonan hutan hujan tropis di Cagar Alam Tangkoko Batuangus, Sulawesi Utara/Rhett A Butler)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Hutan tropis adalah hutan yang terletak di wilayah tropis, yaitu suatu wilayah yang terletak pada lintang 23,5 derajat LU 23,5 derajat LS.

Hutan tropis lembab juga merupakan suatu bioma hutan yang selalu basah sepanjang tahun artinya hutan tersebut selalu diguyur hujan. Saat ini Riau Online akan membahas mengenai Hutan, 5 peranan penting hutan tropis lembab, simak ulasannya berikut ini.

Hutan tropis lembab memiliki peranan penting bagi kelangsungan makhluk hidup di bumi, bukan hanya sebagai penyuplai oksigen terbesar di dunia tetapi rumah bagi setengah populasi flora dan fauna di dunia.

Selain itu masih banyak lagi fungsi dan manfaat dari hutan tropis lembab. Hutan tropis terdapat di Kalimantan timur berfungsi sebagai pengendali iklim mikro dan melindungi tumbuhan endemik Kalimantan, dan tanaman obat asli Kalimantan.

Di kawasan hutan tropis ini juga terdapat fauna asli Kalimantan misalnya Burung Enggang, Bekantan, Orang Utan, Gajah Kalimantan, Badak Kalimantan dll. Secara umum peran hutan tropis lembab adalah sebagai berikut:

Tempat tinggal hewan dan tumbuhan

Hutan tropis lembab merupakan rumah bagi setengah populasi flora dan fauna di dunia. Hutan tropis lembab juga merupakan tempat berlindung bagi makhluk hidup yang ada di dalamnya, karena di dalam ekosistem hutan tropis lembab terdapat jaring-jaring kehidupan yang sangat kompleks, saling ketergantungan satu dengan yang lain.

Kelangsungan hidup bagi hewan dan tumbuhan perlu dijaga kelestariannya agar satu dengan yang lain mampu menyediakan makanan dan minuman bagi hewan dan tumbuhan yang hidup didalamnya.

Membantu dalam menstabilkan iklim dunia



Hutan tropis lembab mampu menstabilkan iklim di dunia yaitu dengan cara menyerap karbondioksida yang ada di atmosfer. Karbondioksida bertambah banyak karena pembakaran bahan bakar fosil yang terjadi setiap hari di bumi sehingga hasil pembakaran tersebut menimbulkan karbondioksida yang dapat memicu peningkatan suhu global atau yang biasa disebut global warming.

Cara yang dapat dilakukan untuk menstabilkan iklim dunia yaitu dengan menjaga kelestarian hutan tropis lembab sehingga hutan ini dapat terus menyerap karbondioksida dan mengurangi peningkatan suhu global.

Penyuplai oksigen

Hutan, 5 peranan penting hutan tropis lembab selanjutnya adalah penyuplai oksigen. Meskipun hanya meliputi 6% wilayah saja dari keseluruhan luas bumi tetapi hutan tropis lembab memiliki kontribusi yang besar bagi kelangsungan hidup yaitu sebagai penyuplai oksigen terbesar di bumi.

Hutan tropis lembab dapat menghasilkan 80% oksigen di dunia yang sangat dibutuhkan makhluk hidup yang ada di bumi.tinggi yang melakukan proses fotosintesis, sehingga pohon-pohon tersebut dapat menghasilkan begitu banyak oksigen yang sangat diperlukan makhluk hidup yang ada di bumi.

Sebagai tempat terjadinya siklus hidrologi

Hutan tropis lembab memiliki peranan penting dalam menjaga peredaran siklus hidrologi. Hutan tropis lembab dapat menyerap air dalam volume yang besar karena pohon-pohon yang ada di dalam hutan tropis lembab memiliki akar yang panjang dan mempunyai batang pohon yang besar yang dapat menyimpan cadangan air dalam jumlah yang banyak.

Hal itulah mengapa hutan tropis lembab menjadi subur. Selain itu hutan tropis lembab selalu mendapat curah hujan yang tinggi selama setahun.

Mengurangi potensi bencana alam seperti banjir dan longsor

Hutan tropis lembab dapat menyerap air hujan dan dapat mencegah terjadinya banjir karena air hujan yang turun dalam jumlah yang banyak akan diserap oleh hutan tropis lembab.

Selain itu hutan tropis lembab dapat mencegah longsor dengan cara menyangga atau menahan tanah dengan akar pohon yang kuat. Longsor dapat terjadi karena tanah yang menyerap air tidak dapat lagi menampung beban air yang ada dalam tanah.

Sekian informasi mengenai Hutan, 5 peranan penting hutan tropis lembab. Semoga informasi yang telah Riau Online berikan bermanfaat bagi pembaca.