Penulis : Linda Mandasari
RIAUONLINE, PEKANBARU-Perkembangan Pariwisata provinsi Riau September 2021 merupakan kumpulan data dan informasi dari berbagai aktivitas di sektor pariwisata yang meliputi jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke aRiau. Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel Berbintang dan rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu Indonesia di hotel berbintang.
Untuk informasi lebih lanjut saat ini Riau Online akan membahas mengenai Badan Pusat Statistik, Perkembangan Pariwisata Riau September 2021, simak ulasannya berikut ini.
TPK adalah perbandingan antara banyaknya malam kamar yang terpakai dengan banyaknya malam kamar yang tersedia (dalam persen) yang menunjukkan apakah suatu akomodasi diminati oleh pengunjung atau tidak. Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia digunakan untuk mengetahui berapa lama seorang tamu menginap di suatu akomodasi pada suatu waktu tertentu.
1. Jumlah Wisatawan Mancanegara
Pada bulan September 2021, dari empat pintu masuk Riau tidak ada satupun wisatawan mancanegara (wisman) yang tercatat datang ke Provinsi Riau.
Masih adanya Pandemi Covid-19 yang melanda dunia termasuk Indonesia, masih menjadi faktor utama yang sangat mempengaruhi kunjungan wisman ke Indonesia dan khususnya ke Provinsi Riau.
Dalam 3 bulan terakhir ini, tidak ada kunjungan wisman ke Indonesia yang tercatat datang ke Provinsi Riau baik melalui pintu udara mapun pintu laut.
Pada bulan Juli dan Agustus, Riau menjadi salah satu wilayah di luar Pulau Jawa yang harus menerapkan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) level 4 karena tingginya kasus Covid-19, dan turun menjadi level 3 pada bulan September 2021.
2. Tingkat Penghunian Kamar Hotel
Badan Pusat Statistik, Perkembangan Pariwisata Riau September 2021 selanjutnya adalah Tingkat Penghunian Kamar (TPK), yang merupakan salah satu indikator yang dapat mencerminkan tingkat produktivitas usaha jasa akomodasi. Jika TPK besar dan cenderung mendekati 100 persen, maka dapat diartikan bahwa sebagian besar kamar laku terjual. TPK hotel berbintang di Provinsi Riau pada bulan September 2021 sebesar 39,63 persen.
Angka TPK ini berarti pada bulan September 2021 dari setiap kamar yang disediakan oleh seluruh hotel yang ada di Riau, setiap malam sebanyak 39 persen hingga 40 persen dari total kamar diantaranya telah terjual. Angka TPK tersebut mengalami kenaikan 9,14 poin dibandingkan angka TPK hotel berbintang pada bulan sebelumnya yang tercatat sebesar 30,49 persen.
3. Rata-rata Lama Menginap Tamu
Rata-rata lama menginap tamu (RLMT) asing dan Indonesia pada hotel berbintang di Provinsi Riau bulan September 2021 adalah 1,66 hari. Ini berarti pada umumnya rata-rata lama tamu menginap, baik tamu asing maupun tamu Indonesia di hotel berbintang adalah selama 1 hingga 2 hari
Angka RLMT tamu asing yang berkunjung ke Provinsi Riau dan menginap di hotel berbintang pada September 2021 tercatat 8,63 hari. Hal ini dapat diartikan rata-rata tamu asing yang menginap di hotel berbintang yang ada di Provinsi Riau pada bulan September 2021 tercatat selama 8 hingga 9 hari. Tingginya angka RLMT asing ini karena adanya tenaga kerja asing di Kota Dumai yang tinggal di hotel dalam jangka waktu yang lama.
Sekian informasi mengenai Badan Pusat Statistik Perkembangan Pariwisata Riau September 2021. Semoga informasi yang telah Riau Online berikan bermanfaat bagi pembaca.
Sumber : Berita Resmi Statistik NO. 53/11/14/Th. XXII. 1 November 2021