RIAUONLINE, PEKANBARU-Perolehan Medali Riau pada PON XIX Jawa Barat berjumlah 18 medali emas, 26 Perak dan 28 Perunggu.
Jika dilihat dari PON XX Papua kali ini, perolehan medali Emas Bumi Lancang Kuning sudah melebihi PON XIX di Jawa Barat yakni 21 Medali Emas, 25 Perak dan 21 Perunggu.
Namun dari segi peringkat, Riau turun. Pada PON XIX Jawa Barat, Riau berada di posisi 7 Klasemen terakhir Perhelatan PON.
Pada PON XX Papua, Riau turun satu peringkat dan berada di posisi 8 Klasemen perolehan medali.
Pertandingan PON berkahir hari ini, kita lihat saja apakah Bumi Melayu ini mampu naik peringkat dan menambah pundi-pundi medali, menarik dinanti.
Sebelumnya, Atlet asal Riau, Treciel Vanessae Evati berhasil menyumbang medali Emas PON XX Papua pada cabang olahraga (Cabor) renang di Stadion Aquatik, Kampung Harapan, Jayapura.
Vanessae berhasil mengalahkan Eva Lilian Van Leenen asal Bali diposisi kedua dan Adelia dari Jawa Barat yang memperoleh medali perunggu di posisi ketiga.
Vanessa Evati mendapatkan emas di nomor 100 meter gaya dada putri.
Raihan emas yang didapat Vanessae melengkapi 67 medali yang telah dikumpulkan Provinsi Riau.
Meski menyisakan satu hari lagi, Riau masih berpeluang menambah pundi-pundi medali PON XX Papua.
Provinsi Riau saat ini masih tertahan di Posisi 8 Klasemen sementara dengan 21 Medali Emas, 25 Perak dan 21 Perunggu.