3 Hari Jelang Penutupan PON Papua, 3 Provinsi Ini Belum Raih Emas

PON-PAPUA.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Pertandingan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua menyisakan waktu tiga hari lagi hingga tanggal 15 Oktober 2021.

 

Namun, tuan rumah Papua Barat, Kalimantan Utara, Maluku Utara dan Sulawesi Barat masih belum menyumbang medali emas satupun juga.

 

Tuan rumah Papua Barat bertengger di posisi 31 dengan perolehan 10 medali Perak dan 10 medali Perunggu.

 

 

 

Sedangkan Kalimantan Utara baru meraih 1 medali Perak. Maluku Utara dan Sulawesi Barat sama-sama hanya meraih 2 medali Perunggu.

 



Berikut Klasemen 10 Besar Perolehan Medali PON XX Papua:

 

1. Jawa Barat (108 Emas, 87 Perak dan 97 Perunggu).

2. Jawa Timur (97 Emas, 79 Perak dan 70 Perunggu).

3. DKI Jakarta (90 Emas, 74 Perak, dan 85 Perunggu).

4. Papua (78 Emas, 50 Perak, dan 84 Perunggu).

5. Jawa Tengah (23 Emas, 43 Perak dan 57 Perunggu).

 

6. Bali (22 Emas, 19 Perak dan 39 Perunggu).

7. Kalimantan Timur (21 Emas, 30 Perak dan 33 Perunggu).

8. Riau (17 Emas, 21 Perak dan 17 Perunggu).

9. Lampung (13 Emas, 9 Perak, dan 9 Perunggu).

10. Sulawesi Selatan (11 Emas, 11 Perak dan 12 Perunggu).