Cari Perkakas Rumah Tangga Ramah di Kantong? MR DIY Solusinya

MR-DIY.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Peralatan Rumah Tangga adalah kebutuhan yang wajib dimiliki. Ada banyak peralatan rumah tangga yang ditawarkan oleh produsen.

Banyaknyaknya tawaran bikin kamu harus memilih dengan bijaksana. Bila kamu sedang mencari perkakas rumah tangga dengan harga ramah dan tak bikin kantong blong, MR DIY solusinya.

 

MR DIY merupakan toko ritel yang menjual berbagai kebutuhan rumah tangga dengan moto low price "ramah kantong".

 

Toko ritel ini seminggu yang lalu baru membuka dua toko di Rokan Hulu, dan akan kembali membuka cabang di Pangkalan Kerinci serta di Perawang Siak.

 

"Pada toko ini kita menyediakan peralatan rumah tangga, aksesoris kendaraan, perabotan pecah belah, alat tulis. Ada juga kelengkapan olahraga, mainan anak-anak, hadiah, komputer dan aksesoris handphone, serta perhiasan dan kosmetik," ucap Branch Manager MR DIY, Riau Legowo dalam keterangan rilisnya, Sabtu, 9 Oktober 2021.

 

Legowo juga menjelaskan saat ini sudah ada 11 unit toko ritel tersebut



 

"Sebelumya kami membuka tujuh unit toko, di Pekanbaru ada lima unit di Mal SKA, Plaza Citra, Ciputra Seraya, Metropolitan City, dan The Central Plaza. Kemudian, 4 unit di Mandau City Mal di Duri (Bengkalis).

 

Selain itu ada juga di Kota Dumai di Jalan Diponegoro,Pasir Pangaraian dan Ujung Batu. Sedangkan dua toko baru Pangkalan Kerinci dan Perawang siak.

 

Lebih mantapnya lagi, toko ritel MR DIY mengutamakan memperkerjakan orang-orang sekitar tempat toko tersebut tinggal.

 

"Kami mengutamakan penduduk setempat untuk diangkat sebagai karyawan di MR DIY," pungkasnya.

 

Selain harga yang murah, kamu bisa menemukan produk dengan harga di bawah Rp 5000. Banyak juga promo-promo yang tak bikin kantong bolong, jadi tunggu apalagi, ayo serbu toko Ritel MR DIY.