Tak Ingin Riau Bernasib Sama dengan DKI, Ini Pesan Wagub untuk Masyarakat

Edy-Natar-Nasution9.jpg
(WAYAN SEPIYANA/Riau online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution menghimbau agar masyarakat Riau tidak keluar dari Provinsi Riau. 

 

Ia khawatir nantinya kasus terkonfirmasi positif Covid-19 meningkat tajam seperti di daerah Jakarta dan Jawa.

 

"Karena kita lihat juga saudara kita yang ada di DKI Jakarta, Jawa Barat, maupun Jawa Tengah, ini kondisinya meningkatkan tajam," kata Edy, kepada RiauOnline, Selasa, 22 Juni 2021 saat berada di Gedung Rektorat UIN Suska Riau.

 

Lanjutnya, mengingatkan bagi masyarakat yang tidak begitu penting untuk keluar Provinsi Riau, agar bisa mengikuti acara secara virtual saja.

 

 

 

"Oleh karena itulah, kita sendiri juga, kebijakan Bapak Gubernur dalam sepuluh hari kedepan. Itu diharapkan kita kalau yang memang tidak betul-betul memiliki kepentingan yang urgen, dan bisa dilaksanakan secara virtual tidak perlu kita keluar dari Provinsi Riau," pungkasnya.

 



 

 

 

Seperti diketahui, pemerintah pusat secara resmi memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro mulai tanggal Selasa, 22 Juni sampai 5 Juli 2021.

 

Setelah sebelumnya, PPKM Mikro telah diterapkan di seluruh provinsi dan telah dilaksanakan pada tanggal 15 sampai 28 Juni 2021.