Vaksin Covid-19 Bagi Lansia Baru Terealisasi 5,81 Persen, Ini Penjelasannya!

Zaini-Rizaldi6.jpg
(Laras Olivia/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU- Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru mencatat total jumlah warga lanjut usia (lansia) yang jadi sasaran vaksinasi mencapai 24.493 orang.

 

Saat ini, ada 3.780 orang lansia sudah mendapat suntikan vaksin. Sementara, 20.713 lansia belum mendapat suntikan vaksin. Artinya, jumlah vaksin yang terealisasi baru 5,81 persen untuk warga lansia.

 

Kota Pekanbaru pada vaksinasi Covid-19 tahap II term I mendapat pasokan vaksin sebanyak 2.970 vial. Masyarakat lansia dan petugas layanan publik jadi prioritas vaksinasi tahap II termen I ini.

 



"Sasaran yang jadi prioritas dari pemerintah pusat adalah lansia dan petugas layanan publik," terang Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldy, Selasa 16 Maret 2021.

 

Zaini mengatakan bahwa petugas layanan publik yang sudah mendapat suntik vaksin mencapai 2.342 orang. Mereka yakni wakil rakyat, pejabat negara, tokoh agama, pedagang pasar, guru, aparat keamanan dan ASN.

 

Lanjutnya, vaksinasi bagi petugas layanan publik tetealisasi 90,46 persen. Total sasaran petugas layanan publik sebanyak 2.589 orang. Ada 247 orang lagi belum disuntik vaksin.

 

Pihaknya menargetkan proses vaksinasi bagi lansia dan petugas layanan publik tuntas pada Maret 2021. Mereka menargetkan akhir bulan ini penyuntikan vaksinasi selesai.

 

 

Diskes sudah menetapkan fasilitas kesehatan di Kota Pekanbaru. Ada puskesmas dan rumah sakit yang jadi lokasi vaksinasi. Mereka juga menggelar vaksinasi massal untuk menggesa pemberian vaksinasi covid-19 agar cepat selesai.