Usai Reses, Fraksi DPRD Riau rombak susunan AKD

laporan-reses.jpg
(sigit/Riauonline)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Usai menyampaikan reses masa sidang I tahun 2020-2021, Fraksi-fraksi DPRD Riau melakukan sejumlah perubahan pada alat kelengkapan dewan. Sejumlah partai melakukan pemindahan anggota dewan baik di komisi maupun badan kedewanan.

Pada rapat Paripurna Kamis, 25 Februari 2021 sejumlah rotasi dilakukan dan disahkan oleh Pimpinan sidang Hardianto yang didampingi Syafaruddin Poti serta disaksikan oleh Gubernur Riau hadir kembali ke Gedung DPRD setelah cukup lama tidak ikut serta di paripurna DPRD Riau.

Sejumlah rotasi dilakukan di antaranya, partai Golkar melakukan rotasi dimana Sari Antoni pindah dari komisi V ke komisi III sementara Ramos Teddy Sianturi komisi III ke Komisi V.

Sementara itu PDIP melakukan rotasi dimana Makmum solihin yang sebelumnya ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah dirotasi ke Banggar. Sementara itu Robin Hutagalung yang sebelumnya di Banggar kini di tempatkan di Bamperperda.



Sementara itu, di partai Demokrat Agus Triansyah, dan Zulkifli Indra masuk ke Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bampemperda).

Rotasi juga dilakukan Gerindra dimana anggota dewan baru Donna Sri Rahayu berpindah dari komisi IV ke Komisi II, Marwan Yoanis komisi II ke komisi V serta Syafarudin Iput komisi V ke komisi IV.

Di fraksi PKB, anggota dewan PAW, Misliadi masuk ke keanggotaan Badan anggaran mengganti Sugianto.

Sementara itu tiga fraksi yakni PKS,PAN, dan fraksi gabungan tidak melakukan perubahan pada alat kelengkapan dewan.