Mengenal Lebih Dekat Fotografer Kelas Dunia Asal Riau di ROL Cast

Afrianto-Silalahi.jpg
(Riau Online)

Laporan : Muthi Haura

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Riau Online Podcast (RolCast) hari ini, Sabtu, 19 September 2020 menghadirkan Afrianto Silalahi.

Afrianto yang biasa disapa Wak Tungkir atau Gaek ini merupakan photograper yang sudah mengharumkan nama Riau dan Indonesia.

Awal mula, Wak Tungkir terjun ke dunia photograper adalah karena hobinya.

Selain itu, dengan jujur Wak Tungkir mengakui, alasan lainnya karena merasa keren bisa mefoto model-model.



"Alat sudah dibeli, tapi model yang mau difoto nggak tau siapa, jadinya untuk travelling kameranya, " gelak Wak Tungkir.

Kamera pertama kali yang dibeli Wak Tungkir adalah Canon 550D. Kamera ini dibelinya dari hasil kerja, tapi karena kesibukan kerja pun jarang ia pakai.

Walau jarang dipakai, saat ada waktu luang, Wak Tungkir mengotak-atik kameranya untuk mengenal lebih jauh terkait kameranya itu.

"Belajar otonomi aja. Pelajari kameranya otodidak," katanya.

 

Untuk mengetahui kisah Wak Tungkir lebih lengkap, bisa cek di youtube channel Riau online.