Dirawat di Pekanbaru, CE Jadi Pasien Positif Covid-19 Asal Pelalawan yang Terakhir

Ilustrasi-pasien-corona2.jpg
(EPA-EFE/STRINGER CHINA OUT)

RIAU ONLINE, PELALAWAN-CE (34) menjadi satu-satunya pasien asal Pelalawan yang masih positif Covid-19.

Namun CE dirawat di Kota Pekanbaru berdasarkan keputusan perusahaan tempatnya bekerja.

Sebelumnya, tiga tiga pasien positif lainnya dinyatakan sembuh satu pekan terakhir.

Dia dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis 23 Juli 2020 pekan lalu dan langsung dijemput dari rumahnya untuk dibawa ke rumah sakit menjalani pengobatan.

"Sampai saat ini pasien CE masih dirawat. Mudah-mudahan secepatnya sembuh agar data Pelalawan kembali nol pasien positif," kata Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Pelalawan, Asril Selasa 28 Juli 2020.



Asril menjelaskan, kondisi kesehatan CE tampak stabil saat akan dibawa ke rumah sakit.

Ia terjaring dalam pemeriksaan swab yang menjadi program perusahaan pada tanggal 21 Juli.

Hasil pemeriksaan sampel cairan mulut dan hidung keluar pada 23 Juli dan dinyatakan positif.

Hasil tracing Contac dari CE diperiksa lima orang dan semuanya negatif.

Pasien positif di Pelalawan yang pekan lalu mencapai empat orang, telah dinyatakan sembuh tiga orang dan tersisa satu orang lagi.

Adapun yang telah pulang dan dinyatakan bebas corona yakni SI (37), pasien wanita dari Kecamatan Ukui.

Kemudian MN (56) dan kemudian SAH, keduanya berjenis kelamin laki-laki asal kecamatan Pangkalan Kerinci.

"Jadi pasien positif yang dirawat di Pelalawan tidak ada lagi. Sisa satu lagi pasien ini di Pekanbaru," tandas Asril.