Hasil Swab 39 Warga yang Reaktif saat Rapid Test Ternyata Negatif

Swab3.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Sebanyak 39 warga yang reaktif saat rapid test ternyata hasil swabnya negatif Covid-19. Pemeriksaan itu dilakukan Dinas Kesehatan Kota PekanbarU.

"Hasilnya sudah keluar semua. Semuanya negatif," ungkap Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldi Saragih, Selasa 16 Juni 2020.

Puluhan warga tersebut diketahui reaktif atau terindikasi terpapar virus corona dalam pemeriksaan rapid test secara massal yang digelar Dinas Kesehatan bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru di sejumlah tempat.



Untuk warga yang hasil rapid test reaktif langsung dilakukan tes swab guna memastikan apakah warga bersangkutan terpapar virus corona atau tidak.

Secara keseluruhan, terang Zaini, rapid test massal sudah diikuti sebanyak 3.743 warga yang sebagian besar di antaranya merupakan Orang Dalam Pemantauan (ODP).

"Hasilnya, 3.704 orang non reaktif dan 39 orang reaktif," tutupnya dilansir dari pekanbaru.go.id