Mahasiswa UIN Suska, Sony Al Ihsan Marta yang sempat viral beberapa waktu lalu, memenangi kontestasi Bujang dara Inhil 2019 di Tembilahan dengan persiapan yang sangat minim.
(istimewa)
RIAUONLINE, PEKANBARU - Mahasiswa UIN Suska, Sony Al Ihsan Marta yang sempat viral beberapa waktu lalu, memenangi kontestasi Bujang dara Inhil 2019 di Tembilahan dengan persiapan yang sangat minim.
Sony Al Ihsan sempat menggemparkan masyarakat Indonesia karena kemampuannya meniru suara presiden beserta dengan mimik wajah Presiden Republik Indonesia, Jokowi.
Sony ternyata cukup berprestasi karena pernah juara 1 debat hukum tingkat universitas se provinsi Riau tahun 2017, dan juga juara 1 debat ekonomi se pekanbaru tahun 2017.
Terakhir, Sony menjuarai pemihan bujang dara di kabupaten kelahirannya Indragiri Hilir meski dengan persiapan yang sangat minim.
Kepada Riau Online, Sony menyebut dirinya tidak pernah menyangka bisa memenangi kontestasi yang ia sering ikuti sejak masih remaja dahulu.
"Tidak menyangka, karena dulu saat SMP dan SMA sering ikut tingkat remaja tapi tidak pernah sampai ke babak final," kata Sony, Senin, 29 Juli 2019
Kontestasi kali ini, ujar Sony, ia ikuti kembali karena dorongan dari teman-teman KKN nya, dimana saat ini Sony sedang KKN di Desa Nyiur Permai Kecamatan Keritang Indragiri Hilir.
"Selain teman-teman, masyarakat di desa tersebut pun mendukung, makanya saya putuskan maju, malah saya daftar di hari terakhir," tuturnya.
Untuk persiapan sendiri, bagi Sony, sebenanrya tidak begitu banyak yang harus disiapkan, pasalnya perlengkapan seperti pakaian teluk belanga, songket, dan lainnya sudah ia miliki sendiri.
"Yang agak khusus disiapkan itu adalah materi-materi mengenai kedaerahan dan kepariwisataan, serta program pemerintah, itu memang sengaja saya pelajari dari berbagai macam referensi untuk keperluan interview dan tanya jawab saat malam grand final," jelasnya.
Usai mendapat predikat Bujang Inhil, Sony mulai mempersiapkan diri untuk kembali bersaing di pemilihan bujang dan dara Riau, dan pastinya suda harus mulai membangun koneksi dan berkoordinasi dengan pihak yang memiliki kewajiban untuk pengembangan wisata.
"Saya akan ikut ambil bagian dalam mempromosikan destinasi wisata dan budaya yang ada di kabupaen Inhil dengan tujuan untuk lebih meng-eksplor destinasi wisata dan budaya yang ada di Inhil," tutupnya.
Sebelumnya, Bupati Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan secara resmi menutup kegiatan pemilihan Bujang dan Dara Inhil tahun 2019, Ahad 28 Juli malam, di gedung Engku Kelana Tembilahan.
Tahun ini, predikat Bujang tingkat dewasa diraih oleh Sony Al Ihsan Marta atau yang sedang viral dan akrab dikenal netizen sebagai Jokowi KW, sedangkan predikat dara tingkat dewasa diraih oleh Sri Wulandari mahasiswi Universitas Islam Riau.