RIAUONLINE, PEKANBARU - Hasil penerimaan mahasiswa baru Universitas Riau (Unri) melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2019, telah di umumkan 22 Maret 2019 lalu, Pengumuman ini secara serentak di umumkan seluruh Indonesia. Universitas Riau (Unri) mengumumkan sebanyak 1852 nama mahasiswa yang lulus melalui jalur SNMPTN. Tentunya, hasil ini ditunggu-tunggu oleh banyak peserta atas hasil dari kelulusannya.
Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan Unri, Azhar Kasymi SH di ruang kerjanya, Jumat (10/5/2019), menjelaskan peserta yang dinyatakan lolos SNMPTN 2019 wajib melakukan proses verifikasi dokumen peserta atau pendaftaran ulang di Pusat Komputer Unri pada tanggal 20-24 Mei 2019 mendatang.
Adapun informasi persyaratan daftar ulang yang harus disiapkan bagi peserta SNMPTN dapat di lihat dilaman web www. unri.ac.id. “Para peserta yang telah dinyatakan lolos seleksi masuk PTN melalui jalur SNMPTN 2019, harus mendaftar diri kembali pada tanggal 20-24 Mei 2019 nanti ke Pusat Komputer Unri.”
Lebih lanjut, berkenaan dengan peserta SNMPTN yang telah lolos seleksi, dan sekiranya berasal dari keluarga kurang mampu secara ekonomi namun mempunyai prestasi akademik yang tinggi, maka Unri membuka peluang bantuan biaya pendidikan bagi peserta dimaksud. “Para peserta yang telah lolos seleksi SNMPTN namun dirasa kurang mampu secara ekonomi, dapat mengajukan dana bantuan biaya pendidikan “Bidikmisi” ke unit terkait,” ujar Azhar. (rls)