Baru Syahrial yang Mendaftar, Musda Golkar Bengkalis Diprediksi Aklamasi

Syahrial-Sekretaris-DPRD-Golkar-Bengkalis.jpg
(Riau Online)

RIAU ONLINE, BENGKALIS - Musda Partai Golkar Kabupaten Bengkalis, diperkirakan akan berlangsung secara aklamasi.

 

Pasalnya, sejak pendaftaran dibuka tanggal 18 hingga 19 Agustus 2020, tidak ada satupun yang mendaftar kecuali Sekretaris DPD Partai Golkar Bengkalis, Syahrial.

 

"Sejak dibukanya pendaftaran baru Syahrial yang menjadi kandidat mendaftar pagi tadi," kata Ketua Harian Partai Golkar Bengkalis, Ruby Handoko dihubungi RIAUONLINE.CO.ID, Rabu 19 Agustus 2020.

 

Akok sapaan akran Ruby Handoko inipun menambahkan, meskipun hanya satu kandidat yang mendaftar,  Partainya tetap menyelenggarakn Musda karna sudah sesuai dengan anggaran dasar rumah tangga Partai Golkar.

 

"Batas akhir sore ini, sekitar pukul 16.00 WIB," terang Akok.

 



Politisi senior Partai Golkar juga Anggota DPRD Bengkalis inipun tidak menampik, jika nantinya hanya satu kandidat yang muncul maka akan disepakati seacara aklamasi.

 

"Jika memang satu kandidat,  otomatis akan aklamasi," terang Akok.

 

Terpantau, Kantor Golkar Jalan Antara Bengkalis, yang mendaftar secara resmi sebagai kandidat baru Syahrial. Dia datang bersama simpatisan pendukungnya dan langsung disambut pantia penyelenggara Musda DPD Golkar Bengkalis, H. Mustafa Alwi.

 

H Mustafa Alwi mengatakan, pendaftaran ini sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan dan diumumkan mulai dari tanggal 18-19 2020 kemarin.

 

"Kita membuka pendaftaran selama dua hari dan sampai hari ini baru satu orang yang mendaftarkan untuk mencalonkan diri. Sesuai dengan jadwal, panitia akan menutup pendaftaran ketua DPD Golkar hingga pukul 16.00 WIB," jelasnya.

 

Diutarakan Mustafa Alwi, untuk dipilih sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bengkalis pada Musda ini, ada 10 Pimpinan Kecamatan (PK) yang memberikan dukungan.

 

"Sore ini akan ditutup, maka selanjutnya kita (panitia) akan memperifikasi ulang," pungkasnya.

 

Terpisah, Syahrial mengatakan saat mendaftar sebagai kandidat calon ketua, dirinya didampingi bersama 10 PK se-Kabupaten Bengkalis.

 

"Alhamdulillah, tadi saya sudah selesai mendaftar dengan didampingi rekan rekan PK se Kabupaten Bengkalis beserta dengan surat dukungan. Kita datang bersama dengan tujuan yang sama agar Golkar Bengkalis kedepan bisa lebih maju, bisa lebih meningkatkan kemampuan dalam berpartai dan lebih dekat bersama masyarakat," pungkasnya.