Penangkaran Walet Berpotensi Sumbang PAD Bagi Daerah

Abdul-Kosim.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, BAGANSIAPIAPI - Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) mendapat perhatian dari wakil rakyat. Sejauh ini, perolehan PAD masih minim.

Wakil Ketua DPRD Rohil, Abdul Kosim mengatakan, untuk tingkatkan PAD tak ada jalan lain, maka program yang ada di Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) perlu disikapi dengan serius, dijalankan.

DPRD, jelasnya, akan menjadwalkan pemanggilan Bapenda guna mengetahui sejauh mana langkah telah dilaksanakan untuk mengenjot PAD.



Input data yang ada pun, jelasnya, masih banyak manual, padahal sangat perlu aplikasi yang berbasiskan online secara menyeluruh. Tujuannya wajib pajak bisa mengetahui dan mengakses mengenai kewajibannya begitu juga potensi yang ada.

Akos memberikan contoh, pengelolaan retribusi sarang atau penangkaran walet. Berapa jumlah penangkaran perlu diinventarisir lebih jauh. Di kota Bagansiapiapi saja diperkirakan ada ratusan penangkaran yang disatukan dengan pemukiman warga.

Harga jual sarang atau liur walet merupakan komoditas mahal. Tapi sayangnya pendapatan yang disumbangkan ke daerah sangat rendah bahkan minim. (advertorial)