Laporan: M ZAENAL
RIAU ONLINE, TEMBILAHAN - Wakil Bupati H.Rosman Malomo membuka Turnamen Sepak bola Desa CUP TH 2017 yang dipusatkan di lapangan bola kaki Dusun Sungai Nau Desa Teluk Kelasa Kecamatan Keritang pada Selasa, 24 Oktober 2017 sore.
Pembukaan ini ditandai dengan tendangan pertama oleh Wakil Bupati H Rosman Malomo.
Ketua Panitia Muhammad mengatakan bahwa Turnamen Sepakbola Desa CUP TH 2017 diikuti 48 Club sepakbola dari beberapa Kecamatan tentangga. Acara ini turut dihadiri para Kepala Desa, Bhabinkamtibmas Desa Teluk Kelasa dan Desa Sincalang.
"Turnamen ini bertujuan untuk menyalurkan hobi masyarakat khususnya di bidang Sepak bola. Ucap Ketua Panitia Muhammad
Sementara itu Sambutan Wakil Bupati H.Rosman malomo saat membuka turnamen Sepakbola Desa CUP TH 2017 mengatakan rasa bangga kepada masyarakat Desa. Meskipun jauh dari keramaian, akan tetapi mampu melaksanakan turnamen sepak bola yang melibatkan banyak orang. Tak lupa, wabup juga menyampaikan terimakasih kepada pihak kepolisian telah membantu mengamankan turnamen ini.
"Atas nama Pemerintah Kabupaten Inhil mengucapkan terimakasih kepada Kepala Desa dan masyarakat sudah mampu melaksanakan turnamen ini. Meskipun tanpa dukungan dari pihak lain," ujar H Rosman Malomo.
Diakhir sambutan beliua juga menyerahkan bantuan secara pribadi sebanyak Rp 5 Juta yang diterima Kepala Desa yang di dampingi Ketua Panpel. Bantuan ini di berikan bertujuan untuk membangkitkan semangat dan perkembagan persepakbolaan.
Karena sepak bola melibatkan banyak orang dengan motto memasyarakatkan olah raga.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id