Kapolres Rohil, AKBP Isa Imam Syahroni beserta rombongan mengunjungi sejumlah rumah masyarakat di Simpang Mutiara, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rohil, Jumat 27 September 2024.
(Dok. Polres Rokan Hilir)
RIAU ONLINE, ROKAN HILIR - Kapolres Rohil, AKBP Isa Imam Syahroni beserta rombongan mengunjungi sejumlah rumah masyarakat di Simpang Mutiara, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rohil, Jumat 27 September 2024.
Kegiatan cooling system dalam rangka melaksanakan operasi mantap Praja Lancang Kuning tahun 2024 diisi dengan kegiatan memberikan sedekah kepada anak yatim dan fakir miskin.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Isa Imam Syahroni yang berperan selaku ketua penanggung jawab keamanan pelaksanaan Pilkada Rohil
Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni SIK MH, melalui Plh Kasi Humas Polres Rohil Ipda Edi Purnomo SH, menjelaskan cooling system berupa pesan pilkada 2024 damai, sekaligus Jumat berkah.
"Kegiatan ini sekaligus cooling system operasi mantap Praja lancang kuning dan Jumat Berkah Polres Rohil,” terang Kasi Humas Polres Rohil, Ipda Edi Purnomo, Jumat, 27 September 2024.
“Kali ini bapak Kapolres memberikan sedekah kepada anak yatim dan fakir miskin," imbuhnya.
Ipda Edi berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban ekonomi para penerima, juga melalui cooling system yang dilakukannya.
"Bapak Kapolres Rohil berharap dapat menyejukkan suasana menjelang dan selama berlangsungnya Pilkada di Rohil," jelasnya.
Kapolres, AKBP Isa berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga hubungan silaturahmi antar masyarakat dalam menghadapi Pilkada,
"Mari kita sukseskan Pilkada Riau 2024 – 2029 dengan menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita masing-masing, kita doakan bersama semoga silaturahmi dan keamanan kita di Rohil tetap terjaga," pungkasnya.