Hadiri Pleno Terbuka, Kapolres Rohul: Jaga Kondusifitas Hindari PSU

Hadiri-Pleno-Terbuka-Kapolres-Rohul-Jaga-Kondusifitas-Hindari-PSU.jpg
(Dok. Polres Rokan Hulu)

RIAU ONLINE, ROKAN HULU - Kapolres Rokan Hulu (Rohul), AKBP Budi Setiyono mengikuti Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi (Rakornis) pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, pemilihan Bupati- Wakil Bupati Rohul Tahun 2024.

Dalam kesempatan itu, AKBP Budi Setiyono  menyampaikan jajaran KPU dan Bawaslu agar tahapan-tahapan tersebut rutin dilaksanakan.

"Kita berharap agar semua tahapan rutin  disosialisasikan, termasuk sinkronisasi data pemilih ini agar seluruh petugas pelaksana Pilkada ini paham, guna mengantisipasi gugatan Pemungutan Suara Ulang (PSU)," ujar AKBP Budi, Sabtu, 21 September 2024.

Lanjut AKBP Budi, Sinergi semua pihak tentu perlu dan diawali dari petugas KPPS, PPK, KPUD, Panwascam maupun Bawaslu.

"Semua unsur dan pihak terkait serta petugas keamanan harus memahami secara teknis pelaksanaan setiap tahapannya terutama pencoblosan nanti agar meminimalisir PSU," tambah Budi.



Mengingat 2 hari lagi akan dilaksanakan Cabut Undi Nomor urut Paslon, Kapolres Rohul juga menghimbau tidak membawa massa.

"Untuk LO Paslon agar dalam pencabutan Nomor Urut agar menyampaikan kepada Pasangan Calon (Paslon) tidak membawa massa dalam giat tersebut." tambahnya.

Sementara, lanjut Perwira dengan dua melati ini, menegaskan Polres Rohul bersama TNI akan berkomitmen melakukan pengamanan agar seluruh kegiatan berjalan aman dan lancar.

"Semoga kita semua bisa mengawal pesta Demokrasi khususnya Pilkada 2024 Kabupaten Rohul sehingga tercipta situasi yang damai, aman, lancar, tertib, dan kondusif," tutup AKBP Budi. 

Kegiatan tersebut dihadiri, Ketua KPU Rohul Cepi Abdul Husen S Pd MM, Kaban Kesbangpol Rohul diwakili Kabid Politik Dalam Negeri Dolla, Kabag Tapem SetdaKab Rohul Ari Saputra,  Kepala Lapas Kelas II/B Pasir Pangaraian diwakili Kasi Binadik Danu, Komisioner KPU Rohul Ketua Divisi Teknis dan Penyelenggara Eria Candra.