Tingkatkan Keamanan Jelang Ramadan, Polres Rohil Sita Ratusan Botol Miras

kryd.jpg
(istimewa)

Laporan: Aulia Roni Tuah

RIAUONLINE, ROHIL - Menyambut bulan suci Ramadan 1443 Hijriyah, Polres Rokan Hilir gelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di daerah rawan kejahatan. Pengamanan ditingkatkan untuk mencegah tindakan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), Premanisme, Perjudian, dan Minuman Keras, Selasa 29 Maret 2022.

Kasat Reserse Narkoba Polres Rohil Akp Noki Loviko mengatakan, Pihaknya mengamankan 372 botol minuman keras di tiga lokasi tempat hiburan malam. Tiga lokasi tersebut yaitu Alitista, Bintang Mulia, D' Tone di Kecamatan Bagan Sinembah, serta, Grosir-grosir yang menjual minuman keras, di jalan Lintas Riau-Sumut.

"372 botol dari berbagai merek dan jenis, kita amankan dari tempat hiburan malam tersebut, dan semua pengunjung yang ada ditempat tersebut, kita periksa, untuk antisipasi tindakan kriminal," Jelasnya pada Rabu 30 Maret 2022.



Noki juga mengatakan, tujuan giat KRYD untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas, Meminimalisir Kejahatan 3C, Premanisme dan Miras di Wilayah Hukum Polres Rohil.

"Tidak hanya itu, kegiatan ini juga untuk meningkatkan rasa aman kepada masyarakat dari gangguan Kamtibmas, Meningkatkan rasa kepercayaan, kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap Kamtibmas," ungkap Kasat Narkoba Polres Rohil.

Ratusan botol minuman keras tersebut dibawa ke Mapolres Rokan Hilir, untuk selanjutnya dilakukan pemusnahan.