Hari ke-10 Pencarian, Bocah Hilang di Sungai Kuantan Belum Ditemukan

Pencarian-bocah-hilang-di-sungai.jpg
(ROBI SUSANTO/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Hingga hari ke-10 pencarian bocah hilang di Sungai Kuantan, Tepian Lubuah Sobae, Desa Pelukahan, Kecamatan Kuantan Hilir, Kabupaten Kuansing, belum juga ditemukan. 

Muhammad Nazra Efendi (14) dilaporkan hilang pada Jumat, 27 Oktober 2023 lalu sekitar pukul 16.30 WIB. Korban merupakan peserta MTQ asal Kecamatan Inuman. 

Korban hilang saat mandi bersama teman sebayanya di Tepian Lubuak Sobae, Desa Pelukahan, Kecamatan Kuantan Hilir saat pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten. 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kuansing, Andrizul mengatakan sampai sore ini pukul 15.10 WIB proses pencaharian masih berlangsung. Namun korban belum juga ditemukan. 



"Belum ada tanda-tanda korban muncul, sudah 200 orang pintar yang turun tapi belum juga ada hasil," ujar Andrizul dihubungi RIAUONLINE.CO.ID,  Minggu, 5 November 2023 sore. 

Dia menambahkan kalau proses pencaharian ditetapkan selama 14 hari. Mudah-mudahan dengan sisa waktu yang ada bisa secepatnya ditemukan. 

"Kalau 14 hari nanti belum ditemukan kita akan gelar rapat bersama Forkopimda langkah apa yang akan kita ambil nantinya," katanya. 

Sementara pihak Basarnas Provinsi hari ke 6 lalu sudah menghentikan proses pencaharian. Proses pencaharian dilanjutkan oleh BPBD Kuansing bersama OPD terkait dan masyarakat setempat dibantu pihak kepolisian dan TNI.