PPLP Dispora Riau Peringkat 11, Hanya Raih Satu Perunggu di Kejuaraan Rowing

Kejuaraan-Rowing-di-kuansing.jpg
(ROBI SUSANTO/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Kejuaraan Rowing Tim Dayung Provinsi Riau berada di peringkat ke-11. Dari 8 nomor yang diperlombakan tim rowing binaan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau ini hanya meraih satu medali perunggu.

Juara umum pada Kejurnas Dayung antar Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) lomba rowing adalah DKI Jakarta. Tim rowing ibukota ini meraih 5 medali emas.

Kemudian disusul di tempat kedua ada PPLP Sumatera Selatan dengan 2 emas dan 1 perunggu. Di tempat ketiga, PPLP Sulawesi Tenggara dengan 1 emas dan satu perak.

Peringkat empat diraih PPLP Sulawesi Tengah meraih 2 perak, peringkat lima PPLP Jawa Timur meraih 1 perak dan 2 perunggu. Diikuti Kalimantan Tengah 1 perak dan 1 perunggu.


Kemudian PPLP Jambi, SONS Sumsel, PPLP DKI Jakarta masing-masing 1 perak. Untuk Jawa Tengah, Riau dan Sidoarjo masing-masing 1 perunggu.

Kejuaraan rowing di Kejurnas ini diikuti 22 kontingen dari 15 Provinsi. Kejurnas antar PPLP digelar di venue dayung danau kebun nopi 5-8 Juli 2023.