Kualitas Kelas Dunia, Danau Kebun Nopi Layak Jadi Pusat Latihan Atlet Dayung Eropa

Bendung-Kebun-Nopi.jpg
(Riau Online/Robi Susanto)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN- Venue Dayung Danau Kebun Nopi di Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuansing, Provinsi Riau memungkinkan dijadikan pusat latihan bagi atlit dayung asal Eropa pada musim panas nanti.

Pasalnya selama tiga bulan mulai Desember, Januari dan Februari di Eropa menghadapi musim dingin. Atlit dayung disana tidak bisa melaksanakan latihan dan harus mencari negara yang memiliki cuaca yang aman untuk latihan.

Salah satu daerah yang memiliki fasilitas venue dayung adalah Kabupaten Kuansing. Untuk bisa mendatangkan atlit dayung dari Eropa ke venue dayung danau kebun nopi maka Kuansing sudah harus memiliki hotel berbintang dan juga memiliki akses jalan tol.


"Venue dayung kita sudah bisa menjadi tempat latihan atlit dayung dari Eropa. Mereka bisa sewa venue dayung danau kebun nopi untuk pusat latihan selama musim dingin di negara mereka," ujar Edi Suyono, TD Dayung kepada RIAUONLINE.CO.ID, Rabu, 28 Juni 2023.

Edi juga berani menjadi ketua panitia apabila kejuaraan Asia digelar di venue dayung danau kebun nopi. Hal ini melihat kondisi venue yang bagus dan lintasan yang panjang layak digelar kejuaraan Asia di Kuansing.


 



"Kalau air jernih kayak di Jaka Baring, terus di kota banyak hotel berbintang, terus jalan tol ada disini saya berani jadi ketua panitia," kata Edi.

Masih keruhnya air danau kebun nopi mendapatkan sorotan dari TD Dayung. Edi berharap kedepan air danau kebun nopi ini bisa jernih kembali. Berbagai kejuaraan bisa digelar di danau kebun nopi Kuansing.