Jemaah haji kloter BTH-6 EHA sampai di Asrama Haji EHA, Jalan Mekar Sari, pukul 03.00 dinihari/istimewa.
(istimewa)
RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN- Sebanyak 239 Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Kuansing bakal berangkat tahun ini menunaikan ibadah haji ke tanah suci. Setelah Pemerintah Provinsi memberikan kuota untuk Kuansing.
"Untuk Riau kuotanya mencapai 5.200 CJH, Kuansing dapat 239," ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kuansing, Efrion Efni didampingi Kasi Haji, Sarpeli, Senin, 30 Januari 2023.
Efrion mengatakan CJH yang akan berangkat nanti merupakan yang mendaftar pada 2012 lalu. Sesuai daftar antrean mereka akan berangkat tahun ini.
"Kalau untuk kabupaten/kota kan tidak ada kuota, yang ada kuota hanya untuk Riau dari pusat. Kalau kita tergantung kapan daftar, kalau yang tahun ini berangkat mereka daftar tahun 2012 lalu," katanya.
Apabila daftar tahun ini maka disampaikan Efrion sesuai daftar antrean baru akan berangkat diperkirakan 25 tahun yang akan datang. "Daftar sekarang antreannya sekitar 25 tahun baru bisa berangkat haji," katanya.