Tabrak 2 Pohon, Innova "Terbang" Masuk Semak di Jalan Rusdi S Abrus

Lakalantas23.jpg
(Robi Susanto/Riau online)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN- Sebuah mobil kijang Innova dengan nomor polisi (nopol) BM 1113 KM mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Rusdi S Abrus atau jalan lurus menuju kantor Bupati Kuansing, Senin, 31 Januari 2022 sekira pukul 10.45 WIB.

Dari keterangan warga sekitar yang sempat melihat kejadian, mobil kijang innova warna silver ini awalnya melaju dari Tugu Carano menuju kantor Bupati Kuansing. Sampai dipertengahan jalan mobil tersebut diduga hilang kendali.

Mobil yang melaju dari kiri jalan dari arah Tugu Carano tiba-tiba berbelok ke kanan jalan sehingga menabrak dua pohon dan terbang masuk semak di samping ruko milik warga.


 



Dari cerita warga sekitar sebelum masuk kedalam semak belukar, mobil tersebut terlebih dulu menabrak dua pohon yang berada di tepi jalan. Terlihat dua pohon langsung tumbang dihamtam mobil tersebut.

"Mungkin mobil ini terbang sebelum masuk kedalam semak," ujar warga sekitar yang melihat kondisi mobil bagian depan hancur.

Pengemudi kata warga adalah seorang wanita."Pengemudinya cewek, tapi dia selamat dalam kejadian itu," kata warga yang dihampiri RIAUONLINE.CO.ID dilokasi kejadian.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Keterangan warga pengemudi terlihat trauma usai lakalantas tunggal tersebut.

Warga yang melintas juga banyak berhenti menyaksikan mobil tersebut sudah berada dalam semak dengan kondisi bagian depan hancur.