Oknum Kades Dusun Tuo Kuansing Kabur Dari Tugas, Ada Apa?

Kades-ilustrasi.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Sudah sebulan terakhir oknum Kepala Desa Dusun Tuo, Kecamatan Kuantan Hilir, Kabupaten Kuansing, Riau tidak berada di tempat.

Oknum kades tersebut diduga kabur dari tugas. Akibatnya pelayanan masyarakat di desa terhambat.

Kabar menyebutkan menghilangnya oknum kades tersebut karena ada temuan kegiatan di desanya. Sehingga sudah sebulan terakhir tidak diketahui keberadaannya.

"Bukan menghilang cuma lagi tidak berada di tempat," kata Camat Kuantan Hilir, Jhon Pite dihubungi Riau Online, Rabu, 5 Januari 2022.

Jhon Pite juga tidak menampik adanya kabar temuan kegiatan di desa tersebut.



"Memang ada temuan kemarin," kata Dia. Sampai kini kata Dia, oknum kades tersebut tidak bisa dihubungi.

Dia sendiri tidak mengetahui secara pasti tanggal kapan oknum kades tersebut tidak berada di tempat.

"Tanggal pasti kurang tahu, tapi sudah hampir satu bulan ini," ujarnya.

Agar pelayanan di desa berjalan lanjut dia, kecamatan juga sudah menunjuk Plh Kades.
"Sekdes kita tunjuk sementara menjadi Plh Kades," katanya.

Kecamatan kata dia, menunggu tim dari Inspektorat turun ke lapangan.

"Kita menunggu Inspektorat turun, nanti ada rekom terbit dan rekom itu yang akan dijadikan pedoman oleh pak Plt Bupati," katanya.

Sementara Plt Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kuansing, Napisman membenarkan oknum kades Dusun Tuo tidak berada di tempat beberapa minggu terakhir.
"Tidak bisa dihubungi, tapi Camat sudah menunjuk Plh," kata Napis, Rabu siang tadi.

Napis juga tidak menampik di desa tersebut adalah permasalahan temuan. "Iya ada temuan kemarin," katanya.