500 Tenaga Kesehatan di Kuansing Bakal Divaksin

vaksin-nakes.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Sekitar 500 tenaga kesehatan di Kabupaten Kuansing, Riau akan menjalani vaksinasi dalam waktu dekat ini. Nakes di Kuansing yang lebih dulu menjalani vaksinasi akan mendapatkan pemberitahuan berupa pesan singkat (sms) dari Kementerian Kesehatan.

"Tenaga kesehatan yang akan di vaksinasi pada gelombang pertama akan mendapatkan pemberitahuan berupa pesan singkat (sms). Tapi kita belum tahu siapa-siapa saja nakes kita di Kuansing yang sudah menerima sms tersebut untuk menjalani vaksinasi," ujar Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kuansing, Helmi Ruspandi dihubungi Riau Online, Selasa, 19 Januari 2021.

Helmi mengatakan, tenaga kesehatan yang lebih dulu menjalani vaksinasi akan dilakukan registrasi dan di cek kesehatan. Lalu, katanya, akan diberikan barkot.

"Kalau lolos cek kesehatan maka akan divaksinasi. Kalau untuk data siapa-siapa saja orangnya nanti pasti akan ada data dari pusat, dan nakes yang menerima sms pasti akan melakukan registrasi," katanya.



Terkait kapan pelaksanaan vaksinasi di Kuansing, dikatakan Helmi, pihaknya masih menunggu jadwal dari pemerintah pusat.

"Kapan jadwal vaksinasi tetap menunggu arahan pusat. Vaksin yang tiba kemarin saja baru bisa dibuka setelah ada arahan dari pusat," katanya.

Helmi mengakui, jumlah vaksin yang tiba kemarin belum mencukupi untuk seluruh tenaga kesehatan di Kuansing.

"Nakes kita jumlanya lebih 2 ribu orang, vaksin yang datang baru 1.000. Jumlah ini hanya untuk sekitar 500 nakes saja yang akan di vaksin," katanya.