Ultra Sandi, pimpinan redaksi (Pimred) KuansingPos.com terpilih menjadi Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kuansing untuk periode 2020-2023.
(robi)
RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Ultra Sandi, pimpinan redaksi (Pimred) KuansingPos.com terpilih menjadi Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kuansing untuk periode 2020-2023.
Ultra terpilih secara aklamasi pada Konferensi Kabupaten (Konferkab) V PWI Kabupaten Kuansing yang digelar di Balai Diklat Kabupaten Kuansing, Rabu, 23 Desember 2020.
Konferkab V PWI Kabupaten Kuansing dibuka langsung Bupati Kuansing, H Mursini, dihadiri Kapolres Kuansing, Dandim 0203 Inhu diwakili Pabung, Kadis Kominfo, dan undangan lainnya. Dari Provinsi hadir, Sekjen PWI Riau, Amril, Wakil Ketua, Harry B Koriun, Bambang Irawan dan Elfi Alkhairi.
Sidang pleno agenda pemilihan Ketua PWI Kabupaten Kuansing dipimpin Bambang Irawan dengan sekretaris Ependri dan anggota Elfi Alkhairi.
Proses pemilihan Ketua pada Konferkab V PWI Kuansing memilih opsi musyawarah dan mufakat. Dari tiga kandidat calon Ketua yang muncul diantaranya Ultra Sandi, Robi Susanto dan Wirman Sandi sepakat mendukung Ultra Sandi sebagai Ketua.
Dukungan untuk Ultra Sandi menjadi Ketua PWI Kuansing juga datang dari anggota PWI yang lain. Dukungan tersebut ditandatangani 9 peserta yang memiliki hak suara penuh. Hasil musyawarah dan mufakat disampaikan Wirman Sandi dan memilih Ultra Sandi sebagai Ketua PWI untuk periode berikutnya.
Usai terpilih secara aklamasi, Ultra dalam sambutannya meminta dukungan kepada semua anggota PWI Kuansing agar bersama-sama membesarkan organisasi ini.
"Saya harap dukungan dan tunjuk ajar semua pihak baik dari anggota PWI, para senior dan juga anggota PWI Riau dalam menjalankan roda organisasi PWI ini," katanya.
Ia juga berharap ke depan anggota PWI Kuansing lebih kompak dalam segala hal yang bertujuan untuk membesarkan PWI Kuansing ini.
"Mari jaga kekompakan anggota. Karena dengan kekompakan itu semua program organisasi yang telah kita rancang bisa dilaksanakan dengan baik," katanya.
Ultra juga berterima kasih atas kepercayaan anggota PWI Kuansing, serta wartawan yang ada di Kuansing hingga dirinya dipercaya sebagai Ketua PWI Kuansing menggantikan Idi Susianto.
Sementara Sekretaris Umum PWI Riau, Amril yang menyaksikan dan menutup acara, sangat mengapresiasi pelaksanaan Konfercab PWI Kuansing.
"Ini merupakan Konfercab terbaik di Riau, dan seluruh anggotanya sangat kompak hingga pemilihan berlangsung Secara Aklamasi," kata Amril.