Kantor Pos di Kuansing Tuntaskan Penyaluran BST 2020

Kantor-Pos-Teluk-Kuantan4.jpg
(Riau Online)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Kantor Pos di Kabupaten Kuansing, Riau telah menuntaskan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial RI.

Terakhir, penyaluran dilakukan untuk bulan Desember 2020. Ada sekitar 20.782 Kepala Keluarga (KK) peneriman manfaat yang menerima BST dari Kemensos bulan Desember 2020.

"Dari jumlah tersebut awalnya ada 57 KPM yang tidak mengambil. Lalu dihubungi ada 45 yang ngambil," kata Kepala Kantor Pos Teluk Kuantan, Arif Supirman dihubungi Riau Online, Kamis, 3 Desember 2020.



Sementara delapan lagi, kata Arif, sama sekali tidak mengambil karena memiliki data ganda. "Setelah kita cek ternyata muncul nama ganda," katanya.

Proses penyaluran BST dari Kemensos untuk bulan Desember 2020 telah berakhir pada 2 Desember 2020 kemarin. "Untuk 2020 sudah selesai, dan terakhir kemarin bulan Desember sudah kita salurkan," katanya.

Berdasarkan data bulan November 2020, total penerima BST dari Kemensos berjumlah 20.932 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Dan bulan Desember 2020 jumlahnya berkurang 150 KPM.

Dimana ada lima kantor pos di Kuansing tempat penyaluran mulai kantor pos Teluk Kuantan, Cerenti, Baserah, Lubuk Jambi, dan Muara Lembu.