Tambah 7 Kasus Covid-19 di Kuansing, Didominasi Anak Usia Belasan Tahun

Agusmandar.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kuansing didominasi anak usia belasan tahun, Kamis, 26 November 2020. Dimana terdapat 7 penambahan kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 dan 8 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh.

"Hari ini (Kamis,red) ada penambahan 7 pasien positif Covid-19 dan 8 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh," ujar Juru Bicara Covid-19 Kabupaten Kuansing, Agusmandar, Kamis sore.

Adapun tujuh penambahan kasus baru hari ini adalah Nn MV (18) asal Logas Tanah Darat dilabeli pasien 470 dan dansaat ini sudah isolasi mandiri. Nn MV merupakan kontak erat kasus konfirmasi positif Tn JT (57). Nn MV melakukan pemeriksaan swab 24 November 2020.

Kemudian An SMF (13) laki-laki asal Singingi Hilir dilabeli pasien 471 dan saat ini sudah isolasi mandiri. An SMF melakukan pemeriksaan rapid test dengan hasil reaktif dan dilanjutkan pemeriksaan swab 24 November 2020 dengan hasil terkonfirmasi Covid-19.

Nn FCN (16) asal Singingi Hilir dilabeli pasien 472 dan saat ini sudah isolasi mandiri. Nn FCN melakukan pemeriksaan rapid test dengan hasil reaktif dan dilanjutkan pemeriksaan swab 24 November 2020 dengan hasil terkonfirmasi
Covid-19.



An AFS (13) laki-laki asal Sentajo Raya dilabeli pasien 473 dan saat ini sudah isolasi mandiri. An AFS melakukan pemeriksaan rapid test dengan hasil reaktif dan dilanjutkan pemeriksaan swab 24 November 2020 dengan hasil terkonfirmasi Covid-19.

An YP (11) laki-laki asal Singingi dilabeli pasien 474 dan saat ini sudah isolasi mandiri. An YP merupakan kontak erat kasus konfirmasi positif Tn MT (40). An YP melakukan pemeriksaan swab 24 November 2020.

Nn VAS (18) asal Sentajo Raya dilabeli pasien 475 dan saat ini sudah isolasi mandiri. Nn VAS melakukan pemeriksaan rapid
test dengan hasil reaktif dan dilanjutkan pemeriksaan swab 24 November 2020 dengan hasil terkonfirmasi Covid-19.

Terakhir Nn EJM (16) asal Logas Tanah Darat dilabeli pasien 476 dan saat ini sudah isolasi mandiri. Nn EJM melakukan pemeriksaan rapid test dengan hasil reaktif dan dilanjutkan pemeriksaan swab 24 November 2020 dengan hasil terkonfirmasi Covid-19.

Dan kabar baik ada 8 penambahan pasien Covid-19 dinyatakan sembuh diantaranya Ny N (31) asal Singingi, Ny WH (29) asal Singingi, Ny ID (28) asal Kuantan Tengah, An SFE (17) asal Kuantan Tengah, Tn PT (22) asal Kuantan Tengah, Ny NRS (47) asal Kuantan Tengah, Tn MT (57) asal Kuantan Tengah dan Ny CTW (31) asal Kuantan Tengah.