Laporan: ROBI SUSANTO
RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Kelvin Pratama (16), warga Koto Baru, Kecamatan Singingi Hilir, Kabupaten Kuansing, Riau sudah enam hari hilang diduga tenggelam terbawa arus Sungai Singingi.
Kelvin hilang sejak Rabu, 22 April 2020 lalu, dan sampai dengan Senin, 27 April 2020 malam belum juga ditemukan. Memasuki hari keenam pihak Kepolisian bersama warga masih terus melakukan pencarian terhadap korban.
Kapolres Kuansing AKBP Henky Poerwanto melalui Kaposlek Singingi Hilir, AKP Bambang membenarkan ada seorang remaja hilang diduga tenggelam terbawa arus Sungai Singingi.
Dari keterangan warga disampaikan Kapolsek, Kelvin pergi bersama orang tuanya menjala ikan di daerah Pulau Dani aliran Sungai Singingi, Rabu lalu. Sekitar pukul 14.30 WIB, Kelvin diketahui hilang dan orang tuanya langsung melakukan pencaharian, namun saat itu tidak berhasil diketemukan.
Lalu warga yang dapat informasi ada orang hilang langsung melapor ke Polsek Singingi Hilir dan saat itu anggota langsung turun ikut melakukan pencaharian bersama-sama warga.
Bahkan pencaharian terhadap korban ini juga dibantu Tim SAR dari Pekanbaru. Namun hingga kini korban belum juga dapat diketemukan.
"Kebetulan waktu itu Dia (Kelvin,red) berdua pergi dengan bapaknya menjala ikan, tapi bapaknya nggak apa-apa, anaknya hilang belum diketemukan," kata Bambang.
Dari keterangan warga katanya, lokasi tempat menjala ikan ini sebenarnya dangkal, tapi ada beberapa lokasi yang memang cukup dalam. Hingga malam ini (Senin,red) kata Bambang pencaharian masih terus dilakukan anggota Polsek bersama warga sekitar.