(istimewa)
Kamis, 30 Agustus 2018 19:06 WIB
(istimewa)
RIAUONLINE,BALI -Serius mendukung pengembangan dan promosi wisata di Kabupaten Kampar, Bupati H Azis Zaenal menghadiri Grand Lounching Travel Indonesia yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) dihadiri oleh Wakil APKASI S.Laoli yang juga Bupati Kabupaten Nias di The Trans Resort Bali, Kamis, 30 Agustus 2018.
Usai acara Bupati Kampar didampingi Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Kampar Ir.Aswan M.Si , Staf Ahli Bupati Kampar Aliman Makmur, Kadis Parawisata dan Olah Raga Surya Dharma, dan Kadis Kominfo Arizon mengatakan, suatu tantangan bagi kita khususnya wisata yang di Kabupaten Kampar karena Travlr merupakan media yang khusus menyebarluaskan seluruh produk wisata yang ada di Indonesia.
"Ini yang nantinya akan mempromosikan seluruh produk wisata Kampar hingga ke mancanegara, Maka dari itu saya sudah perintahkan agar aktif mengikutinya dan itu bayar iurannya sebesar Rp.120 juta setahun, dan mereka nantinya akan aktif mempromosikan wisata Kampar di seluruh dunia," lanjut Azis.
Bupati Kampar juga meminta kesiapan masyarakat untuk menerima wisatawan negara asing agar nantinya dapat menambah devisa Kabupaten Kampar.
Baca Juga
Bupati Kabupaten Badung I Wayan Subawa dalam sambutannya menyebutkan Travlr adalah media yang sudah 10 tahun mempromosikan wisata di Bali agar dikenal oleh wisatawan di seluruh dunia. Ia juga menegaskan siap untuk bekerjasama dengan Kabupaten lain dalam pengembangan wisata di daerah masing-masing.
“Kita siap melakukan kerjasama dalam memberikan masukan bagaimana agar wisata daerah atau Kabupaten lain bisa maju, terkenal dan diminati oleh para wisatawan," ujar I Wayang Subawa.
Direktur Travlr Simon dalam paparan menyampaikan bahwa Travlr bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan produk wisata atau sesuatu yang belum pernah dilihat oleh wisatawan tentang keindahan alam Indonesia.
“Sebagai contoh di Kabupaten Kampar ada raja ampat Kampar, ada candi, saya baru tau itu dan ini harus kita gali potensi-potensi wisata yang seperti ini,” ucap Simon yang berasal dari Australia menggunakan bahasa Indonesia saat memaparkan di depan seluruh Bupati se Indonesia.
Simon juga menjelaskan TRAVLR adalah platform digital global yang menambahkan nilai-nilai bagi kehidupan orang-orang dengan menyoroti yang terbaik dari apa yang ditawarkan melalui konten yang dipersonalisasi dan dikurasi yang dibuat oleh orang-orang nyata dan direkomendasikan kepada mereka berdasarkan minat mereka.
“Kami memberikan kehadiran dan suara online kepada semua orang di lapangan, mulai dari skala besar ke bisnis skala kecil, pengalaman budaya, landmark ikonik, situs bersejarah, dan lokasi yang harus dilihat yang tidak memiliki anggaran untuk situs web atau belanja pemasaran untuk mempromosikan diri. ini berarti semua orang dan semuanya dapat ditemukan di TRAVLR menjadikannya direktori paling komprehensif yang tersedia untuk negara atau negara kepulauan. Yang unik adalah kita memiliki pengalaman pelanggan yang menyeluruh,”ujar Simon. (*)