Tampil "Galak" di Debat Cawapres, Gibran Disebut Jokowi Plus

debat-cawapres.jpg
([Suara.com/Alfian Winanto])

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Gibran Rakabuming Raka dinilai tampil "galak" pada debat cawapres yang digelar KPU di JCC, Jakarta, Jumat (22/12/2023).

Putra sulung Presiden Joko Widodo ini tampil meyakinkan dengan menguasai materi debat melebihi ekspektasi, bahkan Sekretaris TKN Prabowo Gibran, Nusron Wahid menjulukinya sebagai Jokowi Plus.

"Menurut hemat kami adalah Jokowi banget, bahkan kami mengatakan Jokowi plus. Plus dengan gagasan-gagasan kebaruan," katanya.

Selain itu, Redaksi Suara.com merangkum berita mengenai penampilan Gibran di debat capres yang digelar di JCC pada Jumat (22/12/2023) malam.

1. Senyum Gibran Dapat Pujian dan Nilai 9,9 dari Prabowo Usai Gacor Lawan Mahfud dan Muhaimin

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto marasa bangga usai menyaksikan langsung penampilan Gibran Rakabuming Raka, dalam debat cawapres di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023) malam.

Ketua Umum Partai Gerindra itu secara blak-blakan memberikan nilai 9,9 terhadap cawapres pendampingnya tersebut.



2. Dikira Cupu Ternyata Suhu, Performa Gibran di Debat Cawapres Malah Bikin Kaget Timses Sendiri

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Ahmad Muzani seringkali menyebut akan ada kejutan dari Gibran Rakabuming Raka pada saat debat cawapres.

Namun, Muzani sendiri merasa kaget dengan kejutan yang diberikan Gibran.

3. Nusron Wahid Nilai Gibran Tampil Memukau di Debat: Belimbing Sayur yang Bisa Dinikmati!

Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka dinilai tampil dengan baik pada debat cawapres yang digelar KPU di JCC, Jakarta, Jumat (22/12/2023). Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid usai debat.

"Bisa tampil dengan baik, dengan prima, dan penuh dengan surprise, dan mengejutkan," kata Nusron.

4. Gibran Mendadak 'Kuliahi' Cak Imin Gegara Planga-plongo Gak Tahu SGIE, Pendukung 02 Bersorak!

Sorakan itu dilakukan para pendukung di acara nonton bareng debat cawapres yang digelar Tim Kampanye Nasional (TKN) Pemilih Muda (Fanta) Prabowo-Gibran di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Jumat (22/12/2023) malam.

5. Tanya Regulasi CCS, Gibran Ulti Mahfud: Jawab Sesuai Pernyataan Bukan Ngambang Kemana-mana

Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan rasa ketidakpuasan dengan jawaban Mahfud MD saat ditanya terkait regulasi carbon capture and storage atau CCS dalam debat cawapres di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023).

Sebab saat itu, Mahfud MD justru memberikan jawaban terkait tata cara membuat sebuah regulasi dikutip dari suara.com