Pintar Banget, Anjing Milik Influencer Selamatkan Kucing yang Terjebak di Kap Mobil

Olaf3.jpg
(Tangkapan layar/Instagram @humasjakfire)

RIAU ONLINE, JAKARTA-Anjing bernama Olaf membantu pencarian seekor kucing yang terjebak di mesin sebuah mobil di Jalan Ampera, Cilandak Timur, Jakarta Selatan. Atas kecerdikan hewan tersebut, petugas Suku Dinas Penanggulangan dan Penyelamatan Kebakaran (Sudin Gulkarmat) Pasar Minggu akhirnya berhasil mengevakuasi seekor kucing yang sempat terjebak di dalam kap mesin mobil tersebut.

Proses evakuasi tersebut viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @humasjakfire.

Dalam keterangannya, kejadian tersebut berawal saat anjing ras Samoyed itu menggonggong di depan mobil pemiliknya yang diketahui seorang influencer Instagram bernama Sarah Gibson.

Saat Sarah Gibson Kecewa dengan Kakaknya yang Permainkan Gerakan Salat

Sarah Gibson/Instagram



"Kemudian diperiksa oleh pelapor lalu ditemukan seekor kucing di dalam mesin mobil. Saat pelapor hendak mengeluarkannya, kucing pun berusaha kabur ke dalam celah mesin yang membuatnya terjebak sehingga tidak bisa keluar," tulis @humasjakfire seperti dikutip Suara.com pada Rabu (6/7/2022).

Dalam unggahannya, terlihat Olaf menggonggong dan mengendus-endus bagian depan mobil, seolah menunjukkan keberadaan kucing yang terjebak.

Petugas yang berada di lokasi mengikuti petunjuk yang diberikan anjing berwarna putih itu.

Lewat Gonggongan, Aksi Olaf Anjing Milik Sarah Gibson saat Bantu Selamatkan Kucing Terjebak di Kap Mobil

Viral seekor anjing bernama Olaf ikut membantu petugas Damkar menyelamatkan kucing yang terjebak di kap mesin mobil. (Tangkapan layar/Instagram @humasjakfire)

Perwira Piket Damkar, Agus Wijaya ketika dikonfirmasi wartawan mengatakan peristiwa itu terjadi pada Selasa (5/7/2022)kemarin. Menurutnya, ada empat personel damkar yang dikerahkan untuk mengevakuasi kucing yand terjebak di dalam kap mesin mobi.

 Evakuasi berlangsung sejak pukul 16.27 WIB dengan berbagai cara, seperti dipancing makanan dan diputarkan suara kucing dari Youtube. Pada pukul 17.23 WIB, kucing berhasil dievakuasi dengan selamat dikutip dari suara.com