RIAU ONLINE, JAKARTA-Indonesia menerima 3 juta dosis jadi vaksin Moderna dari Amerika Serikat, Minggu (11/7/2021). Kedatangan vaksin di Bandara Internasional Soekarno-Hatta hari ini merupakan kedatangan ke-20 vaksin COVID-19 di RI.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut, vaksin Moderna akan diberikan kepada masyarakat sebagai dosis 1 dan 2, serta booster atau dosis ke-3 untuk para tenaga kesehatan. Pasalnya, vaksin Corona ini berbasis mRNA sehingga diketahui memiliki tingkat efikasi yang tinggi.
"Vaksin Moderna sama juga seperti vaksin mRNA lainya merupakan vaksin dengan efiaksi yang tinggi, yang sudah terbukti cukup ampuh digunakan di Amerika Serikat untuk menekan laju penularan COVID," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Minggu (11/7/2021).
"Rencanaya vaksin ini selain kami gunakan untuk suntikan pertama dan kedua bagi rakyat Indonesia, khusus akan kami gunakan untuk booster suntkan ke-3 bagi para tenaga kesehatan Indonesia karena mereka mengalami tekanan yang luar biasa terutama di geombang ke-2 dari penularan pandemi ini sehingga kami ingin memastikan mereka terlindungi secara maksimal," lanjutnya dikutip dari detik.com
Ia juga mengklaim, program vaksinasi COVID-19 di Indonesia semakin berjalan cepat dalam beberapa waktu terakhir. Kini, vaksin COVID-19 telah diberikan kepada 38 juta rakyat Indonesia, ata setara 20 persen dari total target vaksinasi di Indonesia sebanyak 181,5 juta orang.
"10 juta pertama kita capai dalam waktu 8 minggu. 10 juta berikutnya dalam waktu 4 minggu. Sebagai informasi bapak ibu, 10 juta yang terakhir kita capai dalam 12 hari sehingga diharapkan kita bisa terus menerus menambah jumlah suntikan dan orang yang disuntik ke depannya supaya lebih cepat lagi," beber Menkes.