(istimewa)
Rabu, 6 Mei 2020 11:32 WIB
Editor: Joseph Ginting
(istimewa)
RIAU ONLINE, JAKARTA-Telur ayam membutuhkan waktu 3 minggu untuk menetas dan biasanya menetes karena dierami induknya atau menggunakan ikubator. Namun ayam yang satu ini menetas di kulkas.
Ada sebuah pengalaman unik dari seorang warganet. Sungguh-sungguh terjadi, warganet ini syok bukan main saat membuka kulkas di rumahnya.
Bukan tanpa alasan, rupanya telur ayam yang dia simpan di kulkas untuk dikonsumsi tersebut sudah menetas.
"Netes dong (menetas dong)," tulis akun Twitter @lalaaapooooo, dikutip Suara.com, Rabu 6 Mei 2020.
Baca Juga
Syok Bukan Main, Warganet Ini Temukan Telur di Kulkasnya Sudah Menetas. (Twitter/@lalaaapoooo)
Benar saja, dari foto yang diunggah, ada seekor anak ayam yang baru saja menetas tampak kebingungan di dalam rak lemari pendingin alias kulkas.
Sebagian tubuh dari anak ayam tersebut bahkan masih terselimuti oleh cangkang telur di dalam kulkas.
Tentu saja, pemandangan ini membuat warganet lainnya terheran-heran sekaligus tertawa. Tidak sedikit pula bahkan yang memberikan berbagai tanggapan lewat kolom komentar.
"Ya ampun, kulkasmu hangat apa nder?" sebut seorang warganet yang masih kurang percaya dengan kejadian itu.
"Gimana ceritanya telur menetas di tempat dingin, ini telur ayam apa telur penguin?" imbuh warganet lain.
"Mungkin kulkasnya lupa dicolokin," timpal warganet lainnya.
"Telur demi konten," ungkap warganet lain menimpali.
Hingga artikel ini ditulis, tragedi warganet temukan telur yang disimpannya dalam kulkas menetas menjadi anak ayam tersebut telah viral serta mendapatkan sebanyak 3 ribu retweets dan 9 ribu likes dari warganet. Duh, ada-ada aja, ya.
Artikel ini sudah terbit di Suara.com