(Shutterstock)
Jumat, 17 April 2020 08:34 WIB
Editor: Joseph Ginting
(Shutterstock)
RIAU ONLINE, JAKARTA-Minuman Dalgona Coffee kini viral di media sosial. Hampir seluruh netizwen hingga pra selebritis ramai-ramai mencoba bikin minuan enak ini di rumah. Walau punya rasa enak, dalgona coffee tapi nggak boleh dikonsumsi keseringan ya.
Sebab menurut Dokter Spesialis Gizi Klinik Raissa Djuanda mengatakan mengonsumsi camilan jenis Dalgona Coffee tidak boleh berlebihan, karena kandungan gula yang tinggi akibatnya meningkatkan risiko diabetes.
Dalgona Coffee. (Shutterstock)
Baca Juga
"Efek jangka panjangnya (banyak mengonsumsi Dalgona) diabetes. Kalau sudah kena biasanya luka apapun sulit menjadi sembuh," ujar dr. Raissa kepada awak media, Kamis 16 April 2020.
Alih-alih mengonsumsi makanan manis buatan, yang mengandung banyak gula sebagai camilan, ia menyarankan untuk mengonsumsi buah-buahan sebagai camilan, sama-sama manis namun menyehatkan.
"Tips cemilan bisa dari buah-buahan sayuran atau dari karbohidrat yang kompleks. Misalnya tadi kue dari tepung terigu jadi gandum, gandum atau granola," paparnya.
Seperti arahan Kementerian Kesehatan RI untuk membatasi gula, garam, lemak (GGL). Apalagi gula, dimana jika berlebih bisa menurunkan daya tahan tubuh untuk menangkal atau melawan virus seperti corona.
"(Gula lebih dari) 4 sendok makan sehari, turunkan sistem kekebalan tubuh, itu memang bisa kalau jumlah yang dikonsumsi berlebihan. Dan harus diperhatikan gula banyak dari selain gula dari seperti terlalu banyak makan mie, tepung yanh mengandunh gula tinggi, madu sirup gula tinggi harus diperhatikan," terangnya
Catatan terakhir, saat aktivitas di rumah aja maka bukan berarti tidak bergerak. Selain mengonsumsi makanan gizi seimbang tapi juga harus diiringi dengan aktivitas fisik.
"Makan gizi seimbang dan aktivitas fisik baik ringan seperti menyapu, ngepel atau ditambah olahraga," tutupnya.
Artikel ini sudah terbit di Suara.com