Menteri Retno Minta Seluruh Pelajar Indonesia di Australia Segera Pulang

Menteri-Luar-Negeri-Retno-Marsudi.jpg
(VOA)

RIAUONLINE - Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi meminta seluruh pelajar Indonesia yang berada di Australia segera pulang secara mandiri ke tanah air saat pandemi Virus Corona atau COVID-19 saat ini.

Retno menyebut hal itu lebih baik dilakukan agar mereka terhindar dari kemungkinan ancaman kesulitan finansial di negeri kangguru tersebut.

"Mereka (Pelajar WNI) dianjurkan untuk kembali ke tanah air, karena dengan situasi sekarang yang kalau berada di sana (Australia) mungkin akan memberatkan secara finansial," kata Retno dalam rapat kerja virtual dengan Komisi I DPR pada Selasa (7/4/2020). Sebagaimana dikutip dari Suara.com.



Selain itu, Retno juga menyebut, Perdana Menteri Australia Scott Morrison sudah meminta orang asing untuk meninggalkan negaranya, tak hanya turis tetapi juga pelajar asing termasuk Indonesia.

"Bagi mahasiswa asing ini, tidak hanya berlaku bagi Indonesia. Bagi mahasiswa asing yang sudah tidak dapat men-support dirinya sendiri ini, biasanya, misalnya terjadi pada mahasiswa-mahasiswa yang belajar di Australia dengan biaya sendiri," ucap Retno.

Diketahui, PM Australia Scott Morrison sudah meminta seluruh orang asing untuk pulang ke negara asal karena situasi ekonomi Australia yang memburuk akibat pandemi Virus Corona atau COVID-19.

Morrison mengatakan, aturan tersebut berlaku jika pemilik visa wisatawan dan pelajar asing yang masih berada di Australia tidak memiliki biaya untuk bertahan hidup di situasi ekonomi sulit seperti hari ini.