Motor Injeksimu Sering Kehabisan Bensin?, Ini Dampaknya

Motor-Injeksi.jpg
(Suara.com)

RIAU ONLINE, JAKARTA-Sekarang ini, banyak motor keluaran baru yang sudah menggunakan sistem injeksi. Motor jenis ini diklaim lebih irit dan efektif.

Berbeda dengan motor sistem lama yang menggunakan karburator, sistem ini juga disebut jauh lebih mudah untuk dirawat.

Meski begitu, motor injeksi pun bisa menjadi cepat rusak jika pemiliknya malas dan tak memperhatikan beberapa detail.

Salah satu yang perlu diperhatikan adalah, jangan sampai motor jenis injeksi sering kehabisan bahan bakar alias bensin.



Dilansir dari situs Federal Oil, motor injeksi yang sering isinya minim apalagi sampai kehabisan bensin bisa merusak bagian fuel pump atau pompa bahan bakar.

Pada motor injeksi, pasokan bahan bakar dipompa dengan dinamo. Komponen ini perlu pendingin melalui bahan bakar.

Kalau sering kehabisan bensin, komponen ini akan bekerja lebih keras dan tak ada pendingin.

Jadi buat Anda pengguna motor injeksi, ada baiknya untuk lebih memerhatikan isi tangki bensin motor.

Jangan sampai harus keluar duit banyak untuk mereparasi atau mengganti fuel pump yang rusak karena sering kehabisan bensin.

Artikel ini sudah terbit di Suara.com