KBS Buka-Bukaan, Sebut Industri PKS Sama Jahatnya Dengan Film 20 miliar views, Sexiest Killers

Koalisi-Buruh-Sawit.jpg
(Istimewa/ Hadi Saputra)

 

RIAU ONLINE - Salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Koalisi Buruh Sawit (KBS) menilai bahwa kondisi perkebunan kelapa sawit Indonesia saat ini sama dengan situasi yang digambarkan oleh film dokumenter, Sexiest Kilers karya Watchdoc.

" Dalam konteks yang sama, Koalisi Buruh Sawit Indonesia mencatat dengan baik bahwa perkebunan sawit juga hidup di atas tata kelola yang merugikan banyak pihak," sebut anggota Sawit Wath, Zidane melalui rilisnya, Minggu, 28 April 2019.

Salah satunya adalah perbedaan data dari enam lembaga negara yang mereka anggap tidak dapat dijadikan sebagai acuan. Berimbas kepada buruh perkebunan sawit di Indonesia.



Seperti lemahnya pengawasan dan penegakan hukum dan tidak berpihak kepada buruh, Lemahnya pengawasan ketenagakerjaan di Perkebunan Kelapa Sawit dan masih banyak lagi.

" Termasuk berdampak kepada tenaga kerja yang mendiskriminasi perempuan. Sebagian besar dari jutaan pekerja sawit merupakan Buruh Harian Lepas (BHL) perempuan. Ini karena perempuan mendapat porsi pekerjaan yang dianggap pekerja musiman," imbuhnya.

" Dari sebagian kasus diatas kami menyerukan agar pemerintah mengawasi regulasi perburuhan di perkebunan sawit dan secara tegas menindak perusahaan sawit perampas hak-hak buruh sawit dan terbukti tidak menaati kesepakatan-kesepakatan yang telah disepakati antara serikat pekerja dan perusahaan," tegasnya.