Prabowo dan Jokowi Nonton Bareng Pertandingan Pencak Silat

Prabowo-dan-Jokowi.jpg
(Suara.com)

RIAUONLINE, JAKARTA - Para netizen yang mudah terprovokasi "perang politik" Pilpres 2019 seharusnya bisa mencontoh sikap dua capres ini.

Bakal calon presiden Joko Widodo dan Prabowo tampak kompak nonton bareng pertandingan final pencak silat di Padepokan Pencak Silat TMII, Rabu 29 Agustus 2018.

Seperti dikutip dari Suara.com, Jokowi tiba di area luar venue pertandingan pukul 16.30 WIB dengan dikawal ketat Paspampres. Jokowi hadir dengan mengenakan jaket ala anak motor berwarna merah.

Saat itu, Prabowo yang tengah menyaksikan pertandingan pencak silat di dalam venue, tiba-tiba ke luar didampingi rombongan dan langsung bergegas menuju area mobil Jokowi.

Saat bertemu, Prabowo langsung berjabatan salam dengan Jokowi. Tampak senyuman merekah keluar dalam pertemuan langka tersebut.

Mereka pun langsung berjalan berdampingan menuju pintu masuk VIP venue pertandingan. Tak ada sepatah kata pun yang dilontarkan mereka berdua kepada awak media. Keduanya terlihat tengah asyik berbincang.

Kedatangan Jokowi meramaikan pertandingan final pencak silat setelah sebelumnya Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri hadir beserta rombongan.



Tak berselang lama, Wakil Presiden RI Jusuf Kalla pun hadir untuk turut menyaksikan lengkap dengan pakaian batik berwarna abu-abu.

Di cabor ini, Indonesia berhasil mendulang kembali medali emas. Setidaknya tiga medali emas kembali dipersembahkan cabang pencak silat di Asian Games 2018.

Tiga medali emas tersebut diraih dari nomor seni; tunggal putra, ganda putri dan beregu putri.

Sugianto yang turun di nomor seni tunggal putra menyabet medali emas setelah mengalahkan pesilat Thailand Ilyas Sadara yang meraih medali perak, serta pesilat Filipina Almohaidis Abad yang meraih perunggu.

Berikutnya, giliran Duet Ni Made Dwiyanti dan Ayu Sidan Wilantari menambah koleksi medali emas Indonesia. Turun di nomor seni ganda putri, keduanya meraih poin tertinggi 574.

Trio Pramudita Yuristya-Gina Tri Lestari-Luthi Nurhasanah juga tak mau ketinggalan menyumbang medali. Turun di nomor beregu putri, ketiga pesilat itu meraih nilai tertinggi 466 dan berhak atas medali emas.

Dengan tambahan tiga medali emas ini, total, cabang pencak silat sudah menyumbang 11 medali emas. Sumbangan dari cabang yang baru dipertandingkan di Asian Games kali ini membuat posisi Indonesia semakin mantap di posisi empat klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2018.

Total, saat ini Indonesia sudah mengantongi 82 medali. Dengan rincian 27 medali emas, 16 perak dan 16 perunggu.

Berita ini sudah tayang di Suara.com dengan judul "Jokowi - Prabowo Nonton Bareng Pertarungan Pencak Silat"

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id