RIAU ONLINE, PANGKALAN - RIAU ONLINE, PANGKALAN - Jalan Lintas yang menghubungkan Provinsi Sumatera Barat dengan Riau, terendam akibat meluapnya Sungai Pangkalan, di Kabupaten 50 Kota.
Ribuan kendaraan baik dari arah Sumbar maupun Riau, tak bisa bergerak dan terjebak akibat air yang mulai meluap mulai Senin (8/2/2016) dini.
Wartawan RIAUONLINE.CO.ID yang berada di lokasi banjir melaporkan, setidaknya sembilan desa di Kecamatan Pangkalan, tujuh di antaranya sudah terendam banjir.
Sementara itu, warga Pekanbaru yang hendak ke Bukittingi, Rozita, mengatakan, ia berangkat dari Pekanbaru Minggu (7/2/2016), pukul 22.30 WIB.
"Sampai di tikungan arah Pangkalan setelah SImpang Tiga, macet total. Ternyata air Sungai Pangkalan naik hingga paha orang dewasa, sehingga mobil tak bisa jalan," tuturnya.
Diputuskan, tuturnya, tunggu hingga subuh dan pastikan tidak bisa lanjut ke Bukittingi, dan balik arah. Sudah tujuh jam tak bisa bergerak dan terjebak banjir. Jalan yang tak bisa dilewati sekitar 1,5 km.
"Teryata balik arah juga tak bisa lagi. Sebab, jelang jembatan di Masjid dekat sungai, sebelumnya tak banjir, sudah naik sebatas pinggang," tuturnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline