Hari Ini Terpantau 83 Titik Panas di Riau

Kebakaran-Hutan-dan-Lahan.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

 

RIAUONLINE, PEKANBARU - Berdasarkan pantauan Satelit Terra dan Aqua yang dilakukan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), hari ini terdeteksi 83 titik panas di wilayah Provinsi Riau. Sementara untuk wilayah Sumatera, ada 154 titik panas.

 

Demikian dikatakan Kepala BMKG Provinsi Riau, Sugarin kepada RIAUONLINE.CO.ID, Kamis (23/7/2015). "Terdapat 154 titik panas di Sumatera. Sebanyak 83 diantaranya berada di Provinsi Riau," kata Sugarin.

 

Ia merinci, dari 83 titik panas yang terpantau di wilayah Riau, 18 titik berada di Siak, 17 titik di Inhu, 13 titik Rohil, 11 titik, Pelalawan 8 titik, Kampar 8 titik, Inhil 6 titik, Meranti 1 titik di Bengkalis dan 1 titik Dumai.



 

"Dengan tingkat kepercayaan di atas 70%, titik panas di Riau terpantau 60 titik. Yakni Siak 16 titik, Inhu 12 titik, Rohil 11 titik, Bengkalis 8 titik, Kampar 5 titik, Inhil 4 titik dan Pelalawan 4 titik," jelas Sugarin.

 

Untuk keadaan cuaca di Riau, Sugarin mengungkapkan, secara umum cuaca di wilayah Riau cerah berawan dengan temperatur antara 22-34 derajat celcius.

 

"Kalau pantauan ISPU hari ini, udara Pekanbaru berada dalam kategori sedang. Jarak pandang sekitar sejauh 5 Km," tandas Sugarin.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline