Pernak Pernik Haji, Ini Rekomendasi Oleh-oleh Favorit Usai Ibadah Haji

ilustrasi-haji-dan-umrah.jpg
(internet)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Umat muslim yang telah melaksanakan serangkaian ibadah haji biasanya akan menyempatkan membeli oleh-oleh sebelum kembali ke tanah air. Memberikan oleh-oleh haji seolah sudah menjadi tradisi setelah pulang dari negeri Arab.

Oleh-oleh biasanya diberikan kepada keluarga, saudara maupun teman-teman terdekat dengan harapan penerima oleh-oleh tersebut bisa mendapatkan berkahnya.

Ada banyak rekomendasi oleh-oleh praktis nan simpel bisa menjadi pilihan. Untuk itu, RIAU ONLINE merangkum dari berbagai sumber, daftar oleh-oleh yang menjadi oleh-oleh favorit usai ibadah Haji:

1. Sajadah

Sajadah merupakan rekomendasi oleh-oleh haji yang bisa dibeli, dan ditemukan di manapun. Sajadah Madinah terkenal memiliki kualitas tinggi dengan harga lebih murah. Anda bisa memilih sajadah traveling size agar mudah dibawa.

2. Abaya

Abaya dapat ditemukan dengan mudah di pasar Mekah atau Madinah. Abaya merupakan pakaian wanita khas timur tengah yang bentuknya mirip jubah, dan sangat menarik. Abaya memiliki desain mewah dengan hiasan bertabur glitter, seperti perak atau emas, serta warna yang beragam.

3. Kain Tenun

Kain tenun khas Arab merupakan rekomendasi oleh-oleh haji yang sangat populer, dan cantik. Kain tenun cukup beragam, mulai dari kain Shemagh, Kashmir, dan syal. Kain tenun memiliki motif indah, sehingga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh.

4. Kaligrafi


Kaligrafi merupakan oleh-oleh yang terkenal, dan populer. Kaligrafi Islam ini merupakan seni tulis Arab yang bisa dijadikan sebagai dekorasi, atau hiasan di atas kertas kanvas, atau kayu.

5. Parfum

Parfum yang sangat terkenal di dunia karena wanginya yang melekat dengan budaya Arab. Parfum menjadi salah satu benda sunah yang sering dipakai oleh Rasulullah SAW, khususnya pada hari Jumat. Wangi parfum yang sering ditemukan di Arab, diantaranya Musk, Amber, Kasturi, atau rempah aromaterapi.

Selain daftar di atas, tentunya ada pula daftar oleh-oleh yang bisa dikonsumsi. Ada berbagai pilihan oleh-oleh haji yang bisa dibeli, mulai dari kurma, air zam-zam, cokelat, hingga kopi. Buat kamu yang ingin memberikan oleh-oleh untuk orang terdekat bisa simak lebih lanjut berikut ini:

6. Kurma

Kurma merupakan oleh-oleh yang menjadi ciri khas Arab Saudi, negara terbesar keempat penghasil kurma. Tidak heran jika kurma menjadi oleh-oleh pertama kali yang diburu oleh para jemaah haji. Ada beberapa macam kurma, di antaranya Kalas, Sukari, Safawi, dan Ajwa.

7. Air Zam-zam

Air zam-zam merupakan oleh-oleh yang wajib dibawa saat pulang dari tanah suci. Tidak lengkap jika pergi haji, namun tidak membawa air zam-zam. Umat muslim meyakini air zam-zam sebagai mata air pertama yang muncul dalam sejarah umat manusia, dan tidak pernah kering.

8. Kacang Khas Arab

Kacang khas Arab memiliki bentuk berbeda dengan kacang pada umumnya. Memiliki rasa gurih dan lumer di mulut, kacang ini mudah ditemukan. Biasanya dijual satu paket dengan air zam-zam dan kurma.

9. Cokelat Arab

Cokelat Arab menjadi rekomendasi oleh-oleh Tanah Suci yang menarik karena digemari oleh banyak orang. Cokelat Arab memiliki rasa berbeda dengan cokelat pada umumnya, dan bentuknya pun bermacam-macam. Ada yang dijual dalam bentuk box, atau per kilo dengan harga lebih murah.

10. Kopi Arab

Kopi Arab merupakan oleh-oleh yang sayang untuk dilewatkan, terlebih jika banyak masyarakat Indonesia yang menggemari kopi. Rasanya sangat khas, dan memiliki aroma harum. Anda bisa memilih kopi yang sudah dipanggang, dan dikemas sebagai oleh-oleh bagi para pencinta kopi.

Itulah beberapa rekomendasi oleh-oleh haji yang dapat Anda pertimbangkan untuk diberikan kepada keluarga, sanak saudara, tetangga, atau orang terkasih.