RIAU ONLINE - Tubuh akan kehilangan banyak cairan saat menjalani ibadah puasa. Tanpa disadari, ternyata dapat berpengaruh pada kondisi tubuh secara menyeluruh. Satu di antaranya dan sering terjadi yakni jadi pemicu bibir kering hingga pecah-pecah.
Bagian tuah yang sangat sensitif ini memang rentan mengalami masalah. Hal ini dikarenakan bibir tidak memiliki kelenjar minyak dan keringat untuk membuatnya tetap lembab.
Menurut Arab News, sebagaimana dilansir dari kumparan, kulit bibir 15 kali lebih tipis dari kulit tubuh, sehingga membutuhkan perawatan dan perlindungan ekstra, terutama saat Ramadan.
Hal ini mungkin dianggap sepele. Padahal, jika kondisinya tidak segera ditangani akan menjadi lebih parah dan bisa mempengaruhi kepercayaan diri.
Lantas, bagaimana cara yang tepat mencegah bibir pecah-pecah saat puasa?
Minum banyak air
Meningkatkan asupan air saat berbuka puasa dan sahur menjadi cara terbaik untuk mengatasi bibir pecah-pecah dan kering. Secara umum, tubuh akan tetap terhidrasi dengan minum dua liter air per hari. Kebiasaan minum dua liter per hari juga membuat bibir bebas dari masalah.
Ekfoliasi bibir
Eksfoliasi bibir secara rutin juga dapat membuat bibir tetap terhidrasi dan bebas pecah-pecah. Ini merupakan tahapan perawatan tubuh dengan mengangkat sel-sel kulit mati.
Caranya, kamu bisa membuat scrub bibir sendiri di rumah menggunakan bahan dapur. Misalnya madu dan gula. Lalu, oleskan campuran tersebut ke bibir.
Masker bibir
Masker bibir mungkin masih dianggap remeh. Tapi ternyata, ini sangat berguna untuk mencegah bibir kering hingga pecah-pecah. Sebab masker bibir umumnya dikemas dengan bahan pelembang seperti hyaluronic acid, shea butter, dan vitamin E.
Humidifier
Udara yang kering dapat menghilangkan kelembaban para kulit. Kamu mungkin bisa mencoba untuk menggunakan humidifier di dalam ruangan. Terutama selama bulan suci untuk menambahkan kelembapan yang sangat dibutuhkan agar bibir tidak terlihat pecah-pecah.
Hindari menjilat bibir
Saat berpuasa banyak orang sering menjilat bibir. Hal ini dianggap bisa membuat bibir terasa lebih lembut. Padahal kenyataannya air liur bisa membuat kulit area sekitar bibir jadi lebih mudah iritasi.
Menjilati bibir secara terus menerus juga akan menghilangkan minyak alami yang ada di kulit. Sebagai gantinya, gunakan balm yang menenangkan untuk menutrisi dan menenangkan bibir kering.
Gunakan sunscreen untuk bibir
Jangan lupa untuk mengoleskan lip balm yang mengandung SPF 30 atau yang lebih tinggi sebelum bepergian atau beraktivitas di luar ruangan. Cara ini bahkan juga tetep harus dilakukan di musim dingin.
Tak hanya mampu mencegah bibir terpapar sinar UV dari matahari, sunscreen untuk bibir juga dapat mengunci kelembapan sehingga tidak terasa kering.