Konser Musik Sal Priadi, Reality Club dan TBA Guncang Pekanbaru

Sal-Priadi-konser-di-pekanbaru.jpg
(Haslinda/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Panggung musik kembali digelar pasca meredanya Covid-19. Kali ini, MBU Music Pekanbaru mengadakan konser dengan mendatangkan penyanyi Sal Priadi, TBA dan Reality Club di Gor Gelanggang Remaja Pekanbaru, Sabtu 11 Maret 2023 malam.

Ketiga musisi tanah air tersebut sukses memeriahkan konser yang dipadati ribuan muda-mudi Pekanbaru di malam Minggu. 

Pemilik lagu "Kita Usahakan Rumah Itu", Sal Priadi mengucapkan terima kasih atas antusias penonton yang menyukai lagu-lagunya.

"Tidak menyangka kalau mereka pada hapal lagu-lagunya. Bahkan dari sejak mulai nyanyi. Aku selalu senang bertukar pikiran sama penonton yang ekspresif. Pekanbaru salah satunya. Jadi terima kasih banyak," ujarnya saat ditemui RIAU ONLINE usai manggung.

Kendati demikian, penyanyi yang mulai merambah di dunia akting tersebut tetap mengingatkan masyarakat untuk waspada, mengingat panggung hiburan mulai gencar diadakan.



"Walaupun keadaan kita sudah agak lebih baik tapi semua harus tetap waspada. Karena banyak banget acara yang mulai dibikin di kota-kota besar. Bukan cuma di Riau tapi di luar Jawa juga," tandasnya.

Sementara menyinggung soal Hari Musik Nasional pada 9 Maret 2023 lalu, Boyband beranggotakan Teuku Rizky (Kiki), Bastian Steel, dan Aldy Maldini berharap musik-musik Indonesia bisa terus maju dan diterima hingga ke mancanegara.

"Semoga di Hari Musik Nasional ini semakin banyak musisi musisi dengan jiwa baru dan semangat muda. Jangan takut untuk produktif, jangan takut berkarya," tandasnya.

Hal senada juga diungkapkan Grup Musik, Reality Club. Mereka berharap kedepannya lebih banyak orang yang mengapresiasi  seniman di Indonesia terutama band-band lokal.

"We Love Pekanbaru. Ini kali ke dua kami ke sini. Selalu seru," tutupnya.