RIAUONLINE - Seperti diketahui bahwa sesungguhnya ibadah sholat merupakan perintah yang wajib dilaksanakan oleh seluruh umat muslim. Sehingga, jika seseorang tidak mengerjakannya, maka dia akan memperoleh dosa dan hukuman meninggalkan sholat. Ganjarannya yaitu dosa besar di antara dosa besar yang lainnya.
Lantas, jika seseorang muslim saat itu sedang berpuasa, tetapi masih meninggalkan ibadah sholat, bagaimanakah hukumnya? Apakah hukumannya akan diringankan karena saat itu dirinya sedang berpuasa?
Hal tersebut pun dijawab oleh ustadz Abdul Somad selaku dai kondang Indonesia, yang dilansir dari kanal YouTube semuthitamTV. Dalam ceramah tersebut, ustadz Abdul Somad menjelaskan bahwa meninggalkan Ibadah zakat dan puasa hanya akan mendapatkan gelar sebagai fasik saja.
Namun kata ustadz Abdul Somad, meninggalkan ibadah sholat bisa membuat seseorang menjadi kafir sesuai hadits nabi. Sehingga, pria yang merupakan alumni S3 Sudan itu menghimbau agar kaum muslimin tidak meninggalkan sholat.
"Orang yang tidak berzakat itu fasik saja, orang yang tidak puasa itu fasik saja, tapi orang yang tidak sholat dia bisa kafir. Oleh sebab itu, maka jangan tinggalkan sholat," jelas Ustadz Abdul Somad.
Dalam video tersebut, UAS --sebutan akrab ustadz Abdul Somad-- juga menyebutkan bahwa terdapat perbedaan antar ulama tentang hukum meninggalkan sholat.
Menurutnya, sebagian ulama menyatakan bahwa seseorang yang meninggalkan sholat tidak akan sampai mengeluarkan dirinya dari agama Islam, tetapi dia termasuk orang yang fasik.
"Sebagian ulama mengatakan bahwa meninggalkan sholat itu fasik. tidak sampai mengeluarkan dia daripada agama," tuturnya.
Meskipun begitu, sholat merupakan tiang agama, sehingga jika sholat tersebut ditinggalkan maka dapat dapat meruntuhkan agama tersebut.
UAS pun mengumpamakan agama sebagai sebuah bangunan yang akan hancur jika tiang dari bangunan tersebut tidak kokoh.
"Akan tetapi sholat adalah tiang agama. jadi bangunan ini akan hancur roboh kalau tiangnya tidak kuat," imbunya.
Sehingga, pria yang merupakan alumni Al-Azhar Mesir, dan Darul Hadits Maroko, menghimbau agar kaum muslimin senantiasa tidak meninggalkan ibadah sholat, dan juga puasa.
"Oleh sebab itu jangan tinggalkan sholat. sholat dan puasa," pungkasnya.
Demikianlah, hukum jika seseorang puasa tapi tidak sholat menurut Ustadz Abdul Somad.
Artikel ini sudah tayang di yoursay.id/suara.com