RIAU ONLINE, PEKANBARU - Program Jumat Curhat yang dicanangkan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo berdampak positif bagi masyarakat. Masyarakat dapat secara langsung menyampaikan langsung permasalahan dan keluhan yang terjadi di lingkungannya kepada Polisi.
Hari ini, Jumat, 8 November 2024, Jumat Curhat dilaksanakan oleh Polda Riau bersama warga di seputaran Masjid Jum'aid Nurul Iman di Jalan Meranti, Kecamatan Senapelan, Kota Pekanbaru.
Direktorat Lalu Lintas Polda Riau terus mengingatkan masyarakat agar berperan aktif untuk menjaga dan meningkatkan keamanan di lingkungan.
"Dalam kesempatan ini kita minta peran keluarga dan masyarakat untuk mengingatkan anak-anak kita, mereka semua generasi kita di masa depan, untuk antisipasi hal yang tidak kita inginkan, pada kesempatan Jumat Curhat ini kami sampaikan," ujar Kasi Dikmas, Kompol Sunarti.
Lebih lanjut Ia jelaskan, Provinsi Riau saat ini dalam suasana Pilkada Riau 2024. Ia berharap masyarakat untuk bijak dalam menggunakan media sosial agar tidak mudah terprovokasi yang menyebabkan hal yang tidak diinginkan.
"Dalam masa Pilkada Riau 2024 ini kami juga menghimbau masyarakat agar tidak mudah terprovokasi, Jagalah kekompakan, bijaklah dalam menggunakan media sosial."
"Jangan mudah terprovokasi dengan informasi yang belum tentu kebenarannya, cek kebenarannya informasi dan jangan asal share, mari kita ciptakan Pilkada Riau 2024 ini dengan Sejuk, Aman, Tertib dan Berkeselamatan," pungkasnya.
Dari lokasi kegiatan Jumat Curhat Polda Riau, masyarakat diberikan kesempatan untuk bertanya jawab agar bisa menyampaikan keluh dan kesah masyarakat dilingkungan, sementara itu beberapa personel Ditlantas Polda Riau juga membagikan Brosur Himbauan Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas.
Ditlantas Polda Riau juga memberikan Helm SNI secara gratis kepada masyarakat yang berhasil menjawab pertanyaan kuis yang diberikan, selama kegiatan berlangsung tertib aman dan lancar.